SKOR.id - Tim-tim yang akan berlaga di Liga 3 Nasional 2023-2024 terus melakukan persiapan. Terlebih, penyelenggaraan Liga 3 Nasional musim ini akan dimulai pada 29 April nanti.
Selain berlatih, tim-tim tersebut juga menggelar berbagai uji coba. Baik dengan tim yang selevel maupun di atas mereka.
Salah satunya PS Hizbul Wathan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (PSHW UMY). Runner-up Liga 3 Yogyakarta 2023-2024 itu melakukan uji coba dengan klub Liga 1, PSS Sleman. Uji coba tersebut sudah dilakukan pada 22 Maret lalu. Dalam laga itu, mereka menderita kekalahan telak 0-11.
Kendati begitu, pelatih PSHW UMY, Nopendi, menegaskan tidak masalah timnya menelan kekalahan telak tersebut. Apalagi dengan kekalahan ini dia dan timnya bisa mengevaluasi apa saja yang harus dibenahi menuju Liga 3 Nasional.
Terlebih, ada beberapa pemain baru yang memang dicoba dalam laga tersebut. Sehingga masih butuh waktu untuk penyesuaian atau adaptasi terhadap tim.
“Pas laga (lawan PSS) itu bagus untuk pengalaman pemain kami. Jadi kami sangat beruntung mendapat lawan di atas kami,” ujar Nopendi.
“Semoga nantinya bisa maksimal di Liga 3 Nasional,” tambah Nopendi.
Pada Liga 3 Nasional 2023-2024, PSHW UMY tergabung di Grup L bersama Josal FC, Serpong City, PS Putra Angkasa Kapal, dan Persmin. Seluruh laga di Grup L akan dimainkan di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta dan Stadion UNY, Kab. Sleman.
Seperti diketahui, ada 80 tim yang bakal berpartisipasi pada Liga 3 Nasional musim ini. Rinciannya, 23 tim dari musim 2022-2023 dan 57 tim dari musim 2023-2024.
Liga 3 Nasional musim ini dijadwalkan akan digelar pada 29 April-7 Juni 2024.
Tercatat, Asprov PSSI Jawa Barat mendapatkan kuota wakil terbanyak di Liga 3 Nasional musim ini, yakni 10 tim.
Nantinya, akan dibagi dalam babak 80 besar, 32 besar, 16 besar, 8 besar, semifinal, dan final.
Tim-tim tersebut akan berebut enam tiket untuk promosi ke Liga 2 2024-2025. Itu berasal dari empat tim juara grup dan dua runner-up terbaik babak 16 besar. Nantinya, pada babak 16 besar memang akan dibagi empat grup yang masing-masingnya dihuni empat tim.