- Persela asuhan Fakhri Husaini butuh kemenangan dalam laga pekan keempat Liga 2 2022-2023 untuk memperbaiki posisi di klasemen.
- Namun demikian, Persela dihadapkan pada situasi sulit karena Zulham Zamrun dan Marinus Wanewar cedera.
- Fakhri Husaini memiliki opsi menjadikan Risqki Putro Utomo sebagai ujung tombak.
SKOR.id - Setelah pekan ketiga Liga 2 2022-2023, Persela Lamongan masih menempati dasar klasemen sementara Grup Tengah.
Tim berjulukan Laskar Joko Tingkir itu belum sekalipun merasakan kemenangan. Persela kalah dalam dua laga awal, dari FC Bekasi City dan Persikab Kabupaten Bandung.
Dalam laga terakhirnya menghadapi tuan rumah Persekat Tegal, Persela hanya mampu bermain imbang dengan skor 2-2.
Oleh sebab itu, skuad asuhan Fakhri Husaini butuh kemenangan perdana musim ini saat menjamu Gresik United di Stadion Surajaya, Kabupaten Lamongan pada Sabtu (17/9/2022).
Namun saat membutuhkan kemenangan, Persela justru dihadapkan pada masalah cedera yang dialami pemain mereka.
Kapten sekaligus top scorer sementara Persela, Zulham Zamrun justru diragukan tampil akibat cedera yang didapatnya dalam laga melawan Persekat.
"Zulham masih ada bengkak. Tetapi kata fisioterapis sudah ada perubahan soal cederanya," kata Fakhri Husaini, dikutip dari laman LIB.
Selain itu, Persela juga belum bisa menurunkan Marinus Wanewar. Kondisi mantan pemain Persis Solo tersebut memang sudah membaik pascacedera panjang.
Hanya saja, Fakhri Husaini juga masih belum berniat untuk menurunkan Marinus Wanewar. Menurut Fakhri, ada risiko besar jika memaksa memainkan Marinus.
"Saya masih belum berani karena kondisinya seperti itu, terlalu berisiko," tuturnya.
"Saya enggak mau main-main karena itu bisa mempengaruhi masa depan yang bersangkutan," ujar Fakhri Husaini.
Untuk itu, eks-pelatih Borneo FC itu pun harus cepat mencari solusi di lini depan Persela. Salah satu opsi yang dimiliki Fakhri Husaini ialah menurunkan Risqki Putra Utomo.
Striker berusia 23 tahun itu sejatinya selalu diturunkan dalam tiga laga Persela. Dari total 161 menit bermain, Risqki Putro Utomo sudah mengoleksi satu gol.
"Misalnya, Boski (sapaan Risqki Putra Utomo) dipasang di posisi striker sebagai pilihan utama kami," ucap Fakhri Husaini.
Berita Liga 2 Lainnya:
Jadwal dan Link Live Streaming Liga 2 2022-2023 Grup Tengah pada 17 sampai 19 September
Jadwal dan Link Live Streaming Liga 2 2022-2023 Grup Timur pada 17 dan 18 September
Persekat Tegal Belum Pernah Menang di Liga 2, Pelatihnya Pilih Mundur