- Persebaya Surabaya tidak libur berlatih untuk mempersiapkan tim mengikuti gelaran Piala Menpora 2021.
- Menu latihan ringan sengaja diberikan pelatih Aji Santoso agar kondisi fisik pemain Persebaya tidak terkuras.
- Gelandang Persebaya, Hambali Tholib, masih harus berlatih terpisah dari tim karena cedera punggung yang dialaminya belum pulih.
SKOR.id - Meski tanggal merah, Persebaya Surabaya tidak libur berlatih untuk mempersiapkan tim jelang menghadapi Piala Menpora 2021.
Dalam latihan yang digelar Kamis (11/3/2021) pagi, para pemain Persebaya mendapat menu latihan penguasaan bola dan penyelesaian akhir.
Menu latihan ringan sengaja diberikan pelatih Persebaya, Aji Santoso, agar kondisi fisik para pemain tidak terkuras.
Pasalnya tim Bajul Ijo, julukan Persebaya, sudah mendapat porsi latihan fisik yang cukup berat pada Rabu (10/3/2021) sore.
Tak sekadar memberi menu latihan yang ringan, Aji Santoso juga membatasi durasi latihan kali ini yakni hanya selama 45 menit.
"Hari ini cuma latihan ringan karena beberapa hari kemarin pemain sudah latihan cukup berat," kata Aji Santoso, dikutip dari laman resmi Persebaya.
"Ini tadi pemanasan, possession game, dan langsung taktikal. Lebih banyak soal penyelesaian akhir lewat set piece ini tadi," ia menjelaskan.
Meski demikian, menurut eks-pelatih timnas Indonesia itu, para Rendi Irwan dan kawan-kawan tetap mengikuti latihan dengan antusias.
Sementara itu, gelandang Persebaya, Hambali Tholib masih harus berlatih secara terpisah dari tim karena cedera punggung yang dialaminya belum pulih.
Aji Santoso optimis jika gelandang bernomor punggung 89 di Persebaya itu dapat segera kembali bergabung dengan rekan-rekannya.
"Hambali memang sampai hari ini masih belum bisa mengikuti latihan. Kemarin ada gangguan di punggung," kata Aji Santoso.
"Paling lambat Senin nanti dia sudah bisa ikut bergabung," pelatih yang juga pernah menangani Arema FC itu menjelaskan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Persebaya Lainnya:
Empat Pemain Timnas Indonesia Tiba, Ini Menu Latihan Terbaru Persebaya