- Manajemen Persebaya mendukung penuh rencana jangka panjang yang telah disiapkan oleh Aji Santoso untuk skuad Bajul Ijo.
- Pelatih Persebaya, Aji Santoso berharap dapat mencetak lebih banyak pemain berlevel nasional binaan mereka.
- Dalam rapat kerja (raker) Persebaya Amatir disepakati bahwa mereka akan fokus pada pembinaan pemain muda.
SKOR.id – Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso memiliki visi jangka panjang untuk dapat mencetak sebanyak mungkin pemain level nasional dari Akademi Persebaya.
Aji Santoso ingin nanti tulang punggung skuad Bajul Ijo berasal dari pembinaan pemain muda yang dilakukan dari internal klub kebanggaan Bonek.
Mantan bek kiri Persebaya tersebut membuktikan niatnya dengan memberikan kesempatan kepada para pemain muda untuk dapat tampil bersama tim senior.
Sebut saja, kiper Andika Ramadhani, Rahmat Irianto, dan Marselino Ferdinan adalah pemain asli binaan Persebaya yang jadi tulang punggung skuad Bajul Ijo.
Selain itu, Aji juga telah memberikan peluang bagi tujuh alumni Persebaya U-18 untuk berlatih bersama skuad utama.
Melihat keseriusan Aji dalam membangun pondasi masa depan Persebaya, manajemen pun memberikan dukungan.
Semua itu tervalidasi lewat rapat kerja (raker) dari Persebaya Amatir beberapa waktu lalu.
Dalam raker tersebut, seluruh klub internal Persebaya Surabaya sepakat untuk menyamakan visi terkait pembinaan pemain junior.
Persebaya akan mengadakan kompetisi kelompok umur secara berjenjang yang dimulai dari usia 13 tahun sebagai hulu dari proses pembinaan yang dirancang.
Dengan begitu, diharapkan akan terlahir banyak pemain muda berbakat yang dihasilkan dari kompetisi internal tersebut.
"Ini untuk menjawab harapan Aji Santoso sebagai head coach yang punya mimpi untuk menjadikan pemain binaan sendiri menjadi tulang punggung tim,” ujar Direktur Amatir Persebaya, Saleh Hanifah.
"Kami serius untuk ikut menyukseskan impian tersebut pada 2024," tuturnya, seperti dikutip dari situs resmi Persebaya. (*/Braja Rafi Rakasiwi)
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Liga 1 lainnya:
Robert Alberts Tingkatkan Kualitas Sentuhan Bola Skuad Persib Bandung
Cara Ibu Yuyun Mendampingi Beckham Putra Sampai Jadi Andalan Persib
Bursa Transfer Liga 1: Bambang Pamungkas Ungkap Alasan Persija Banyak Rekrut Pemain