- Perry Groves menyarankan Arsenal untuk segera merekrut Willian.
- Menurutnya, penyerang Chelsea itu lebih baik dari rekrutan termahal Arsenal, Nicolas Pepe.
- Ia juga meyakini winger asal Brasil itu akan membuat The Gunners lebih kuat.
SKOR.id - Eks winger Arsenal, Perry Groves, ingin klub berjuluk The Gunners itu segera mendatangkan Willian.
Groves menilai winger Chelsea tersebut lebih baik dibandingkan dengan rekrutan termahal Arsenal, Nicolas Pepe.
Seperti diketahui, Arsenal menggelontorkan dana cukup besar, yakni 72 juta pounds (sekitar Rp1,3 triliun) untuk memboyong Pepe dari Lille musim panas tahun lalu.
"Itu harus dilakukan, mutlak dilakukan. Anda bilang dia berusia 31 tahun, di usia ini kita mungkin sudah mendekati akhir karier, tapi dia menjaga dirinya dengan baik. Dia akan bermain hingga usia 33 atau 34," kata Groves tentang pengejaran Arsenal pada Willian.
"Jika melihat catatan cederanya dalam tujuh tahun terakhir, dia rata-rata bermain 33 atau 34 laga, itu menunjukkan bahwa dia tidak rentan cedera, dia konsisten, dan dia punya mental juara," ia melanjutkan.
Pria berusia 55 tahun itu merasa transfer Willian ke Arsenal merupakan transfer yang berisiko rendah dengan keuntungan yang sangat besar.
"Dia akan setuju dengan cara bermain yang diinginkan Mikel Arteta, sikapnya bagus, dia bermain di Liga Inggris, jadi risikonya rendah dan keuntungannya sangat tinggi," tutur Groves.
"Apakah dia lebih baik dari yang Arsenal dapatkan saat itu? Saya akan mengatakan ya, dia pemain yang berpengalaman."
Lebih lanjut, Perry Groves meyakini bahwa kehadiran Willian akan membuat Arsenal menjadi tim yang lebih kuat.
"Ya, Willian lebih baik dari Pepe. Benar Pepe punya potensi besar, tapi dia tidak punya level konsistensi yang sama dengan Willian. Willian akan membuat Arsenal lebih kuat," Groves menandaskan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lawan Olympique Lyon, Cristiano Ronaldo Diyakini Bakal Buat Keajaibanhttps://t.co/6Z1YM9Acbn— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 6, 2020
Berita Arsenal Lainnya:
Arsenal dan Masalah Uang: Siap Rekrut Willian Tapi Pecat 55 Staf
4 Hal yang Harus Dilakukan Arsenal untuk Meyakinkan Pierre-Emerick Aubameyang