- Suasana haru menyelimuti Manchester City yang harus melepas top scorer sepanjang masa bagi tim, Sergio Aguero.
- Pep Guardiola, pelatih Manchester City, tak kuasa menahan air mata saat melepas Sergio Aguero.
- Menurut Guardiola, Sergio Aguero adalah pemain penting bagi Manchester City dan mustahil tergantikan.
SKOR.id - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, berkaca-kacaa saat memberikan penghormatan kepada Sergio Aguero seusai melakoni penampilan terakhir untuk The Citizens di Liga Inggris.
Penyerang internasional Argentina ini menambah koleksi golnya di Liga Inggris menjadi 184, setelah masuk dari bench pada pertandingan melawan Everton, Minggu (23/5/2021) malam WIB.
Ia mengalahkan rekor Wayne Rooney sebagai pemain dengan gol terbanyak untuk satu klub di Liga Inggris.
Dalam wawancara dengan Sky Sports selepas pertandingan, pelatih Manchester City, Pep Guardiola, tampak emosional bahkan kesulitan menahan air matanya saat memberikan apresiasi kepada pemain 32 tahun itu.
"Kami begitu mencintainya. Ia orang yang spesial untuk kami semua. Ia sangat baik, sangat baik. Ia sangat membantu saya. Kami tak bisa menggantikan dia, tidak bisa," kata Guardiola selepas pertandingan.
"Ada banyak pemain yang dimiliki klub ini, David Silva membantu klub ini menjadi seperti sekarang. Dia menunjukkannya dalam 20 menit," ujar Guardiola.
Lebih lanjut, Guardiola menambahkan, "Ia menunjukkan dalam satu dekade terakhir, ini luar biasa, ini fantastis."
"He is a special person for all of us. He is so nice. He helped me a lot. We cannot replace him. We cannot." ????
An emotional Pep Guardiola is reduced to tears when asked about Sergio Aguero, who will leave Manchester City this summer.https://t.co/COVNqfr9Dr #MCFC pic.twitter.com/PthCDZVBhI— Sky Sports Premier League (@SkySportsPL) May 23, 2021
"Ini adalah akhir yang sempurna," tutur pelatih berkebangsaan Spanyol itu, dikutip laman resmi The Citizens.
Sergio Aguero berpeluang melakoni penampilan terakhirnya untuk Manchester City pada pertandingan final Liga Champions, di mana anak asuh Pep Guardiola mengincar gelar perdana mereka melawan Chelsea.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Manchester Is Blue, Perayaan Gelar Liga Inggris Man City Berlangsung Meriah nan Emosional https://t.co/zbPGPHzQyN— SKOR.id (@skorindonesia) May 24, 2021
Berita Manchester City Lainnya
Pamit dari Manchester City, Sergio Aguero Pecahkan Rekor Wayne Rooney
Manchester Is Blue, Perayaan Gelar Liga Inggris Man City Berlangsung Meriah nan Emosional