- Terdapat wacana Liga 1 2021-2022 digulirkan tanpa sistem degradasi.
- Penyerang Persebaya Surabaya, Samsul Arif Munip, merespons wacana Liga 1 2021-2022 tak menerapkan sistem degradasi.
- Menurut Samsul Arif Munip, sebaiknya kompetisi Liga 1 2021-2022 digulirkan dengan adanya sistem degradasi.
SKOR.id - Wacana Liga 1 2021-2022 digelar tanpa sistem degradasi tengah ramai diperbincangkan.
Liga 1 2021-2022 yang bakal dimulai pada 3 Juli mendatang dikabarkan tak menerapkan sistem degradasi.
Hal itu diketahui setelah para anggota Komite Ekesekutif (Exco) PSSI menggelar rapat pada Senin (3/5/2021).
Dari hasil rapat itu disimpulkan bahwa mayoritas anggota Exco PSSI setuju sistem degradasi di Liga 1 2021-2022 dinonaktifkan sementara.
Penyerang kawakan Persebaya Surabaya, Samsul Arif Munip, pun merespons wacana penghapusan sistem degradasi pada Liga 1 2021-2022.
Samsul Arif mengatakan kompetisi akan berjalan lebih seru jika penerapan degradasi diaktifkan.
"Ya kalau dari saya sendiri sebagai pemain sih sebenarnya bagusnya ada degradasi. Namanya kompetisi kan pasti ada degradasi," kata Samsul saat dihubungi Skor.id, Jumat (7/5/2021).
Jikalau memang Liga 1 2021-2022 dipastikan tanpa degradasi, mantan penyerang Persita Tangerang itu mengaku tidak masalah.
Terpenting bagi Samsul Arif, kompetisi Liga 1 2021-2022 bisa bergulir sesuai yang telah direncanakan.
"Tapi kalau memang tidak memungkinkan bagaimana lagi, jadi harus mengedepankan aspek yang lain juga. Tidak apa-apa, yang penting ada kompetisi dulu saja," Samsul mengungkapkan.
PSSI telah menjadwalkan akan menggulirkan Liga 1 2021-2022 pada 3 Juli mendatang.
Rencananya wacana Liga 1 2021 tanpa degradasi akan diputuskan dalam Kongres PSSI pada 29 Mei nanti.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Liga 1 Lainnya:
Putusan Liga 1 Tanpa Degradasi, Exco PSSI Akan Minta Pendapat Klub dalam Manager Meeting
Exco PSSI: Wacana Liga 1 Tanpa Degradasi Diputuskan di Kongres Tahunan, 29 Mei
Bos Persib Menanti Satu Hal, dari Rencana Digulirkannya Liga 1 2021-2022