- Final Piala Super Spanyol akan mempertemukan Athletic Bilbao melawan Barcelona.
- Penyerang Bilbao, Inaki Williams, tak peduli soal kemungkinan absennya Lionel Messi pada laga tersebut.
- Pernyataan Inaki Williams berbeda dengan rekan setimnya, Inigo Martinez, yang berharap Messi absen.
SKOR.id - Penyerang Athletic Bilbao, Inaki Williams, tak mau ambil pusing soal kemungkinan absennya Lionel Messi di final Piala Super Spanyol.
Athletic Bilbao akan menghadapi Barcelona di final Piala Super Spanyol pada Senin (18/1/2021) dini hari WIB.
Menjelang partai tersebut, beberapa kabar mengatakan bahwa Barcelona terancam tampil tanpa Lionel Messi.
Lionel Messi memang absen pada laga semifinal antara Barcelona kontra Real Sociedad lantaran mengalami cedera saat melawan Granada pada partai sebelumnya.
Akan tetapi, Inaki Williams enggan ambil pusing tentang kabar tersebut. Ia lebih berfokus untuk memberikan perlawanan kepada pasukan Ronald Koeman.
"Kami ingin membuat para penggemar kami bangga. Saya tidak peduli apakah Messi tampil atau tidak karena Barcelona merupakan salah satu tim terbaik dunia," kata Williams.
"Kami akan mencoba untuk memberikan perlawanan yang sekuat mungkin. Jika mereka berhasil mengalahkan kami, itu berarti berkat usaha mereka," ujar Williams melanjutkan.
Messi yang mengalami cedera paha sudah mulai berlatih bersama rekan-rekan setimnya pada Sabtu waktu setempat.
"Saya tak peduli Messi bermain atau tidak. Kami tahu potensi yang ia miliki, tetapi Barcelona punya banyak pemain lain yang memberikan suplai untuknya," ujar Williams.
"Kami akan melakukan permainan kami sendiri, membuat mereka tak nyaman. Jika mereka ingin mengalahkan kami, mereka harus menderita lebih dulu."
Pernyataan Inaki Williams berbanding terbalik dengan rekan setimnya, Inigo Martinez baru-baru ini.
Sebelumnya Inigo Martinez mengatakan bahwa ia berharap Lionel Messi absen karena itu akan memperbesar peluang Athletic Bilbao untuk juara.
Athletic Bilbao melaju ke final usai mengalahkan sang juara bertahan, Real Madrid sementara Barcelona lolos berkat kemenangan atas Real Sociedad.
Bilbao pernah mengalahkan Barcelona 5-1 dalam dua leg pada partai final Piala Super Spanyol tahun 2015 lalu, menang di kandang 4-0 dan imbang 1-1 di kandang Barcelona.
"Final tahun 2015 luar biasa. Hanya sedikit orang yang percaya kami akan menang dan kami kemudian mencetak empat gol di kandang," kata Williams.
"Kami harus bermain dengan mentalitas yang sama besok. Kepercayaan bisa menggerakkan gunung dan saat Anda bertarung besama rekan Anda, akan jadi lebih mudah untuk menang."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Cetak Gol Kemenangan, Mason Mount Lega Chelsea Raih 3 Poin https://t.co/wpstpNe3lu— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 16, 2021
Berita Piala Super Spanyol Lainnya:
Jelang Final Piala Super Spanyol, Lionel Messi Sembuh dari Cedera
Bilbao, Marcelino, dan Sevilla, Kenangan Buruk untuk Barca di final Piala Super Spanyol