- Liga TopSkor U-15 Bandung musim 2023 akan kembali bergulir.
- Panitia penyelenggara Liga TopSkor U-15 Bandung menetapkan akhir Desember sebagai hari terakhir pendaftaran.
- Ketua penyelenggaraan Liga TopSkor Bandung, Rd Galih Sumantri mengatakan kompetisi U-15 ini sudah ditunggu banyak pihak.
SKOR.id - Liga TopSkor U-15 Bandung akan kembali bergulir. Para peserta yang berminat sudah bisa mendaftar mulai hari ini, Rabu (23/11/2022).
Panitia penyelenggara Liga TopSkor U-15 Bandung menetapkan akhir Desember sebagai hari terakhir pendaftaran.
Sementara itu, rencananya Liga TopSkor U-15 Bandung akan bergulir pada pekan kedua Januari 2023.
Ketua penyelenggaraan Liga TopSkor Bandung, Rd Galih Sumantri mengatakan kompetisi U-15 ini sudah ditunggu banyak pihak.
"Dari dua bulan lalu sudah banyak yang menanyakan kapan dibuka pendaftaran Liga TopSKor U-15 Bandung dan ini saatnya," ujar Galih.
Sebagai informasi, Liga TopSkor U-15 Bandung musim yang akan datang hanya menyediakan slot 14 tim.
Panitia penyelenggara Liga TopSkor U-15 Bandung juga menginformasikan bahwa pada musim depan akan ada dua kandidat tim untuk berlaga di TopSkor Cup Nasional 2023.
"Liga TopSkor Bandung ini nantinya akan mengirim dua tim terbaik untuk ikut andil di TopSkor Cup Nasional nanti, pertama ada tim juara dan juga TSI Bandung," kata Galih.
Bagi para peserta yang ingin mendaftarkan tim terbaiknya langsung saja menghubungi andmin untuk informasi lebih lanjut ke nomor 08814518776.
Sebelumnya, Liga TopSKor Bandung juga sudah membuka pendaftaran untuk kelompok umur 12.
Pendaftaran Liga TopSkor U-12 Bandung sudah dibuka sejak awal Juni 2022 lalu.
"Kami berharap dengan lebih banyak tim peserta dan pekan pertandingan bertambah, kemampuan pemain makin terasah. Makin banyak frekuensi bertanding, makin bagus buat pembinaan," ujar Galih.
Baca juga berita Liga TopSkor lainnya:
Liga TopSkor U-12 Papua: Cenderawasih Mulai Kejar Nafri