- Isu pemain titipan yang belakangan menyerang timnas Malaysia U-19 ditanggapi oleh salah satu pemainnya, Mohd Aiman.
- Mohd Aiman tak percaya, jika rekan setimnya, Wan Kuzri, dipanggil ke timnas Malaysia U-19 karena relasi keluarga.
- Sebab, Mohd Aiman meyakini bahwa Wan Kuzri adalah salah satu pemain terbaik di skuad timnas Malaysia U-19.
SKOR.id - Gelandang timnas Malaysia U-19, Mohd Aiman Afif Md Afizul, tak percaya dengan isu pemain titipan yang diarahkan kepada timnya.
Isu pemain titipan itu mencatut nama pemuda berkewarganegaraan Malaysia yang kini tinggal di Amerika Serikat, Wan Ahmad Kuzri Wan Ahmad Kamal.
Belakangan diketahui, Wan Kuzri adalah adik dari Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga, Wah Ahmad Fayhsal Wan Ahmad Kamal.
Relasi keluarga itu disebut-sebut melicinkan jalan Wan Kuzri ke skuad timnas Malaysia U-19.
Menanggapi isu tersebut, Mohd Aiman tak percaya apabila rekan setimnya tersebut dipanggil karena relasi keluarga.
Aiman mengakui, Wan Kuzri adalah salah satu pemain terbaik yang kini berada di skuad timnas U-19.
Bahkan, kehadiran Wan Kuzri bisa menambah daya kompetitif di sektor lini tengah tim asuhan Brad Malonye tersebut.
"Kehadiran Wan Kuzri bisa membawa persaingan sehat bagi semua pemain, bukan hanya saya. Jadi, saya hanya ingin membuktikan yang terbaik," kata Mohd Aiman, dikuti dari Berita Harian
"Tentu saja saya merasa tertantang (dengan kehadiran Wan Kuzri, tetapi saya akan melakukan yang terbaik," ia menambahkan.
Mohd Aiman menyebut, dengan sejumlah kelebihan teknik yang dimiliki Wan Kuzri, para pemain timnas U-19 bisa belajar banyak.
"Saya berpendapat, Wan Kuzri adalah pemain yang sangat bagus," kata Mohd Aiman.
"Dia memiliki teknik yang baik, sehingga pemain lain bisa belajar bersamanya," Mohd Aiman menambahkan.
Saat ini, Mohd Aiman memilih fokus untuk berlatih secara maksimal selama pemusatan latihan.
Itu dilakukan karena ia ingin mengamankan satu tempat di skuat timnas Malaysia U-19. Jika mampu lolos, ia ingin membawa timnya melaju ke Piala Dunia U-20 2021.
"Tujuan utama saya adalah masuk ke dalam skuad timnas Malaysia U-19 dan membantu tim lolos ke Piala Dunia U-20 2021," ia menambahkan.
Berita timnas Malaysia U-19 lainnya:
Pelatih Timnas Malaysia U-19 Tepis Isu Pemain Titipan yang Catut Nama Pejabat Negara
Wonderkid Malaysia Masuk 80 Besar Golden Boy Award 2020 dan Ini Janjinya