SKOR.id - PSCS Cilacap menambah kekuatan menjelang bergulirnya putaran kedua Liga 2 2023-2024.
Pemain asal Tajikistan, Izzatullo Ruziev direkrut PSCS Cilacap memperkuat lini pertahanan PSCS Cilacap.
Kehadiran Izzatullo Ruziev didatangkan sebagai pengganti slot pemain asing sebelumnya yang diisi oleh Temur Masharipov.
Adapun, Temur Masharipov juga berposisi sebagai bek tengah. Ia dicoret PSCS Cilacap karena menderita cedera.
Bek asal Uzbekistan itu harus kembali ke negaranya guna menjalani operasi usai menerima cedera saat menjalani latihan bersama tim berjuluk Laskar Hiu Selatan tersebut.
Presiden klub PSCS Cilacap, Bambang Tujiatno mengatakan kalau bek Tajikistan tersebut sudah bergabung dalam skuad PSCS Cilacap.
"Pemain asing dari Tajikistan sudah tiba di Cilacap dan siap turun untuk laga di putaran kedua," kata Bambang Tujiatno
"Saat ini sudah mulai mengikuti latihan bersama tim," Bambang Tujiatno menambahkan.
Pada sisi lain, PSCS Cilacap resmi mengganti staf kepelatihan mereka. Pelatih kepala, Charis Yulianto resmi berpisah dengan tim.
Charis Yulinto terkena eveluasi lantaran PSCS Cilacap tak meraih hasil yang memuaskan dalam penampilan di penyisihan grup putaran pertama Liga 2 2023-2024.
Saat ini PSCS Cilacap bertengger di dasaar klasemen Grup 3 dengan mengoleksi empat poin. Mereka belum mengoleksi kemenangan dalam enam laga yang dimainkan.
Pada akhirnya manajemen PSCS Cilacap menunjuk Jessie Mustamu sebagai pelatih kepala guna menggantikan posisi Charis Yulianto.
"Saya akan mengubah konsep permainan dalam waktu yang singkat ini," kata Jessie Mustamu seperti dikutip dalam Instagram resmi PSCS Cilacap.
"Semoga pemain bisa cepat paham dengan cara bermain yang berbeda dari sebelumnya," tutur Jessie Mustamu.