- Penampilan Siren Esports selama reguler season memang belum ada yang menandingi.
- Performa impresif tersebut tak lepas dari pemainnya M. Rovi "JeYy" Gunawan yang tampil maksimal dalam setiap pertandingannya.
- JeYy akhirnya berhasil memperoleh gelar MVP MDL ID Season 3 setelah berhasil 9 kali MVP gim.
SKOR.id - MDL Indonesia Season 3 akan segera menggelar laga grand final mulai Minggu (25/4/2021) nanti.
Sedangkan babak playoff akan digelar mulai Jumat (23/4/2021) ini.
Tim-tim yang berhasil lolos ke babak playoff antara lain Bigetron Bravo, Dewa United Esports, Kings Esports, Onic Prodigy, RRQ Sena, Alter Ego X, Red Bull Rebellion, EVOS Icon, dan Siren Esports.
Penampilan Siren Esports selama reguler season memang belum ada yang menandingi.
Sang juara bertahan tampaknya ingin menggapai juara untuk kedua kalinya musim ini.
Performa impresif tersebut tak lepas dari pemainnya M. Rovi "JeYy" Gunawan yang tampil maksimal dalam setiap pertandingannya.
JeYy akhirnya berhasil memperoleh gelar MVP MDL ID Season 3 setelah berhasil 9 kali MVP gim.
JeYy merupakan seorang jungler yang mampu memaksimalkan perannya dengan bagus untuk kepentingan tim.
JeYy dengan rekan-rekannya berhasil mencatatkan angka statistik yang sangat bagus dengan 440 total kill, 637.6 untuk Gold per Minute, dan 2692.9 untuk damage per minutenya.
View this post on Instagram
Keberhasilan JeYy menjadi MVP Regular Season MDL ID Season 3 ini menyusul keberhasilan dari pemain MPL dari RRQ Hoshi, Skylar yang juga menjadi MVP Regular Season pada MDL ID Season 2.
Jalan JeYy dan Siren Esports untuk menjuarai MDL ID Season 3 juga masih panjang, mereka harus menunggu pemenang antara Dewa United Esports, Kings Esports, RRQ Sena, atau Alter Ego X untuk bisa melaju ke babak grand final.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Spesifikasi Minimum Ponsel untuk Main Game Apex Legends Mobile https://t.co/I58Fpw4ulp— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 23, 2021
Berita MDL ID Season 3 lainnya:
Pembagian Babak Playoff MDL ID Season 3, Dewa United Esports Main Lebih Dulu