- Pemain PSIS Semarang, Septian David Maulana, telah resmi menanggalkan status lajangnya.
- Septian David Maulana baru saja melangsungkan akad nikah, CEO PSIS Semarang menjadi salah satu saksi dalam pernikahan tersebut.
- Setelah melangsungkan akad nikah, Septian David Maulana memanjatkan sejumlah harapan dan doa.
SKOR.id – Pemain PSIS Semarang, Septian David Maulana, telah resmi melepas masa lajangnya pada Minggu (24/1/2021).
Pemain berusia 24 tahun itu baru saja melangsungkan prosesi akad nikah untuk mempersunting pasangannya, Indri Diah Kusuma.
Proses akad nikah tersebut berlangsung khidmat di rumah mempelai wanita yang berlokasi di Kawasan Pudak Payung, Banyumanik.
Chief Executive Officer (CEO) PT Mahesa Jenar, Yoyok Sukawi, menjadi salah satu saksi dalam prosesi akad nikah ini.
Setelah agenda tersebut selesai, Yoyok mengucapkan selamat kepada Septian David yang kini telah resmi menikahi pujaan hatinya.
Yoyok berharap, setelah keduanya menikah, Septian dan Indri menjadi pasangan yang membawa berkah bagi semua pihak.
"Selamat untuk David dan Indri. Doa kami dari keluarga besar PSIS supaya kalian menjadi keluarga yang sakinah, mawadah, warahmah. Serta nantinya diberi momongan yang soleh dan solehah," kata Yoyok, lewat rilis yang diterima Skor.id, Minggu (24/1/2021).
Sementara itu, Septian David juga merasa bersyukur atas lancarnya agenda pernikahannya tersebut.
Ia juga meminta doa bagi seluruh pihak agar pernikahannya tersebut dikaruniai berkah dan kebahagiaan.
"Alhamdulillah, mohon doanya supaya saya dan istri bisa menjadi pasangan yang sakinah, mawadah, warahmah serta membawa berkah bagi semua pihak," ucapnya.
"Saya juga memohon maaf bisa belum bisa memanggil satu per satu karena situasi pandemi Covid-19," kata Septian David.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita PSIS Semarang lainnya:
PSIS Semarang Kembali ke Stadion Jatidiri dan Langsung Pasang Target Tinggi
PSIS Semarang Resmi Kantongi Izin Pemprov Jateng untuk Gunakan Stadion Jatidiri