- Cristiano Ronaldo masih akan diandalkan Portugal di Piala Dunia 2022 dan pemain muda Persija mendukungnya.
- Tiga pemain muda Persija ikut bicara tim jagoan mereka di Piala Dunia 2022.
- Pilihan para pemain muda ini timnas Portugal dan tentunya efek dari masih adanya Cristiano Ronaldo.
SKOR.id - Demam Piala Dunia 2022 juga dirasakan para pemain Persija Jakarta termasuk pesepak bola muda mereka.
Jika sebelumnya jajaran pelatih Persija seperti Thomas Doll, Pasquale Rocco, Jan Klima, dan Paul Keenan sudah bicara jagoannya, kini giliran pemain bersuara.
Ternyata, para pemain muda Persija ini banyak mengidolakan Cristiano Ronaldo.
Otomatis, itu menjadi pengaruh besar bagi para pemain muda ini dalam memilih jagoan mereka di pesta sepak bola empat tahunan itu.
Para pemain muda Persija seperti Ilham Rio Fahmi dan Rangga Widiansyah menjagokan Portugal untuk memenangi turnamen di Qatar ini.
"Untuk Piala Dunia tahun ini, saya menjagokan Portugal," ujar Ilham Rio Fahmi dikutip dari laman Persija.
"Menurut saya, Portugal memiliki materi yang bagus, dimulai dari penjaga gawang sampai pemain depan. Utamanya ada penyerang sekelas Cristiano Ronaldo."
Komentar sama juga dikatakan Rangga Widiansyah soal jagoannya di Piala Dunia 2022 ini.
"Untuk Piala Dunia 2022, pastinya saya mendukung Portugal," kata Rangga, pemain dengan posisi bek kiri ini.
"Itu jagoan saya, karena ada mega bintang Cristiano Ronaldo,” ucapnya menambahkan.
Gelandang yang juga bek kanan Raka Cahyana Rizky juga memiliki alasan sama kenapa dia memilih menjagokan Portugal.
Semua karena Portugal masih memakai tenaga pemain Manchester United itu.
"Saya menjagokan Portugal di Piala Dunia 2022 karena Portugal diperkuat Cristiano Ronaldo,” tutur pemain muda yang gabung Persija sejak 2021 ini.
Baca Juga Berita Piala Dunia 2022 lainnya:
Di Piala Dunia 2022, Pelatih Kiper Persija Punya Dua Kandidat Juara
Piala Dunia 2022 Tanpa Italia, Asisten Pelatih Persija Beda dengan Thomas Doll