- Sejak pertama mengikuti latihan, pemain muda asal Brasil yang baru saja direkrut Madura United tak luput dari pantauan Rahmad Darmawan.
- Pemain muda asal Brasil itu juga sukses menyumbangkan tiga gol saat Madura United menjalani dua laga uji coba.
- Namun demikian, Rahmad Darmawan enggan terlalu cepat menilai kualitas pemain muda asal Brasil tersebut.
SKOR.id - Pelatih sekaligus Manajer Madura United, Rahmad Darmawan terus memantau perkembangan pemain asal Brasil yang baru saja direkrut timnya.
Pemain muda yang berposisi sebagai penyerang tersebut adalah Robert Junior Rodrigues Santos.
Penyerang berusia 19 tahun itu sudah berlatih bersama Madura United sejak pekan ketiga Agustus 2020.
Dia juga tampil pada dua laga uji coba melawan tim lokal yang digelar Madura United menjelang bergulirnya kembali Liga 1 2020.
Dua laga latih tanding tersebut yakni melawan tim dari Askab PSSI Bangkalan, Radespa Tanjung Bumi dan Palapa Arosbaya.
Kedua pertandingan tersebut sama-sama digelar di Stadion Gelora Bangkalan, Jumat (28/8/2020).
Dari dua laga itu, Robert Junior sukses menyumbangkan tiga gol untuk Madura United.
Saat melawan Radespa Tanjung Bumi, dia mencetak satu gol. Sementara itu, dua gol lain tercipta ketika berjumpa Palapa Arosbaya.
Melalui pantuan Rahmad Darmawan dalam dua laga uji coba tersebut, dia melihat potensi yang dimiliki oleh pemain muda tersebut.
Meskipun demikian, Rahmad Darmawan enggan terlalu buru-buru untuk memberikan penilaian.
Sebab, selain karena terlalu dini, ia juga ingin bersabar lantaran masih membutuhkan satu laga uji coba lagi.
"Terkait perkembangan pemain Brasil, ya sebetulnya anak ini memang ada sesuatu," kata Rahmad Darmawan.
"Namun, kami harus sabar melihatnya secara utuh. Kami membutuhkan satu uji coba lagi," ia menambahkan.
Sementara itu, pelatih yang akrab disapa RD itu juga melihat perkembangan signifikan yang ditunjukan Robert Junior selama sesi latihan.
Agus Nova Resmi Bergabung, Sulut United Makin Solidhttps://t.co/o2sYfeGazL— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 31, 2020
Meskipun demikian, RD mengakui bahwa pemain berpostur 190 cm itu memiliki potensi besar pada masa depan.
"Perkembangannya cukup bagus. Mulai hari pertama datang sampai saat ini, dia terus ada peningkatan," kata RD.
"Walaupun belum begitu wah, tetapi terlihat dia memiliki sesuatu," pelatih berusia 53 tahun itu menambahkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Madura United lainnya: