- Madura United mengubah jadwal latihan yang semula direncanakan tanggal 1 September mendatang.
- Para pemain Madura United diberi tenggat waktu hingga pekan depan untuk berkumpul bersama tim.
- Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, berharap para pemainnya bisa datang lebih awal untuk mengikuti protokol kesehatan.
SKOR.id - Tim pelatih Madura United membuat keputusan mendadak bahwa mereka akan segera menggelar latihan perdana bulan ini.
Tim rencananya akan berlatih pada Kamis (20/8/2020) atau sepekan dari sekarang.
Sehingga tim Madura United memiliki waktu 40 hari jelang Liga 1 dimulai pada Oktober nanti.
"Kami sudah meminta agar para pemain mulai mempersiapkan diri untuk berkumpul pada 20 Agustus mendatang. Semuanya, termasuk pemain asing," ujar pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, Kamis (13/8/2020).
20 Agustus, kata RD sapaan akrab Rahmad Darmawan, sudah ditetapkan sebagai jadwal latihan perdana.
Penetapan tanggal tersebut sudah berdasarkan diskusi dan banyak pertimbangan, baik dari manajemen klub maupun dengan para pemain yang masih terikat kontrak.
"Dengan sejumlah pertimbangan dan hasil diskusi, kami putuskan untuk memajukan jadwal latihan ke tanggal 20 Agustus 2020. Kami kan rencananya latihan awal September," RD menjelaskan.
Latihan perdana ini direncanakan akan digelar di Stadion Gelora Bangkalan, Madura.
"Kami meminta kepada para pemain untuk mempersiapkan, karena persyaratan untuk perjalanan saat ini harus menjalani protokol khusus. Semoga para pemain tidak mengalami masalah dan bisa mengikuti persiapan dengan baik nantinya," RD mengatakan.
Sebelum latihan nanti, RD menginginkan para pemain sudah memiliki surat keterangan sehat dan harus menjalani swab test untuk memastikan para pemain tidak terpapar Covid-19.
"Dokter tim sudah mempersiapkan untuk memastikan tentang kesehatan pemain. Kami optimistis dengan harapan bahwa pemain Madura United sehat dan tidak ada yang terkena Covid-19," ujar RD.
Oleh karena itu, lanjut RD, pihaknya meminta kepada para pemain agar bergabung dengan tim sebelum swab test yang dilaksanakan pihak klub.
"Terutama pemain asing, harus datang lebih cepat karena terkait dengan perjalanan mereka yang antarnegara juga," tutur RD.
"Kami berharap beberapa hari ke depan sudah ada di sini untuk istirahat dan melewati beberapa tahapan juga bagi orang yang habis bepergian," ia memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Madura United Lainnya:
Bek Muda Madura United tak Sabar Masuki September
Madura United Pilih Lakukan Pemusatan Latihan di Kandang Sendiri