- Valve selaku pengemang dari gim CS:GO baru saja melakukan update pada Senin (3/5/2021) kemarin.
- Valve juga membuat penyesuaian kecil dalam gim, selain itu Valve juga mengumumkan layanan CS:GO 360 Stat berbayar.
- Banyak pemain-pemain CS:GO yang mengkritisi layanan berbayar ini akan membuat gim terlalu fokus untuk monetisasi bukan pengembangan permainan.
SKOR.id - Valve selaku pengemang dari gim CS:GO baru saja melakukan update pada Senin (3/5/2021) kemarin.
Update tersebut sekaligus menandai berakhirnya event Operation Broken Fang.
Dalam update ini, Valve memperbarui map-map dalam gim, kemudian menambahkan case Snakebite terbaru.
Valve juga membuat penyesuaian kecil dalam gim, selain itu Valve juga mengumumkan layanan CS:GO 360 Stat berbayar.
Layanan berlangganan CS:GO Stats ini merupakan salah satu fitur statistik dalam gim yang diperkenalkan selama event Operation Broken Fang.
CS:GO 360 Stats ini memungkinkan pemain untuk bisa melihat statistik dan kemajuan yang telah dialami oleh pemain setiap permainannya.
Pemain CS:Go dapat berlangganan fitur tersebut dengan membayar 0,99 dollar Amerika atau sekitar Rp 14 ribu tiap bulannya.
Banyak pemain-pemain CS:GO yang mengkritisi layanan berbayar ini akan membuat gim terlalu fokus untuk monetisasi bukan pengembangan permainan.
We’re also releasing the Snakebite Case, featuring 17 community-designed weapon finishes and introducing CS:GO 360 Stats, which continues the stats page and Round Win Chance report introduced in Broken Fang. This and more in today's Blog Post: https://t.co/18qBRWQqoE pic.twitter.com/LHWhR5UJPs— CS:GO (@CSGO) May 3, 2021
Sebagian pemain juga beranggapan harusnya fitur tersebut gratis kerana sudah banyak pengembang pihak ketiga yang menyediakan layanan statistik yang lebih detail.
Suara-suara negatif tersebut banyak sekali dilayangkan ke pihak Valve yang dinilai telah merusak nilai dari sebuah permainan itu sendiri.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
CEO Bigetron Esport Mungkin Menyesal Lakukan Ini Jelang Final MPL Indonesia Season 7 https://t.co/DmWJcUjKvl— SKOR.id (@skorindonesia) May 4, 2021
Berita CS:GO lainnya: