- Nasib apes diterima pemain Borussia Monchengladbach, Marcus Thuram.
- Pasalnya Thuram dipastikan tak akan tampil membela Monchengladbach dalam beberapa laga ke depan.
- Hal itu diakibatkan oleh adanya hukuman yang dijatuhkan federasi sepak bola Jerman kepada Thuram yang membuat sang pemain akan absen dalam enam laga.
SKOR.id - Pemain Borussia Monchengladbach, Marcus Thuram, resm dijatuhi hukuman larangan bermain dalam enam laga.
Borussia Monchengladbach seperti sedang dihajar pnasib apes bertubi-tubi.
Pasalnya Borussia Monchengladbach baru saja kalah 1-2 dari tamunya, Hoffenheim.
Hal yang lebih menyesakkan lagi pemain Borussia Monchengladbach, Marcus Thuram diusir keluar lapangan usai meludahi pemain lawan.
Insiden tersebut menjadi sangat serius apalagi federasi sepakbola Jerman telah menetapkan beberapa peraturan baru terkait pandemi Covid-19.
Alhasil pelanggaran yang dilakukan Thuram dianggap sebagai pelanggaran besar.
Hal itu membuat federasi sepak bola Jerman lantas memberikan tambahan hukuman kepada Thuram.
Hukuman bagi Thuram saat ini adalah dirinya dilarang tampil dalam enam laga Borussia Monchengladbach selanjutnya.
Itu artinya, Thuram akan melewati duel timnya kontra Bayern Munchen dan Borussia Dortmund.
Paling cepat, Thuram akan bisa diturunkan dalam laga menghadapi FC Koln pada 6 Februari 2021.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Kabar Baik bagi Liverpool, Virgil van Dijk Menuju Fase Pemulihan Berikutnya https://t.co/ZEpajf5Waa— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 21, 2020
Berita Borussia Monchengladbach lainnya:
Josep Guardiola Mengagumi Keindahan Sepak Bola Borussia Monchengladbach
Antonio Conte Yakin Real Madrid dan Borussia Monchengladbach Tidak Akan Main Mata