- Akhir-akhir ini, Takefusa Kubo terus dikait-kaitkan dengan Getafe.
- Presiden Getafe pun telah mengonfirmasi keinginan Takefusa Kubo untuk bergabung.
- Akan tetapi, kepindahan Takefusa Kubo tak akan semulus yang dibayangkan.
SKOR.id - Pemain Barcelona, Carles Alena disebut-sebut jadi pengganjal kepindahan Takefusa Kubo ke Getafe.
Takafesa Kubo dipinjamkan ke Villarreal, Agustus 2020, setelah sebelumnya menjalani masa peminjaman ke RCD Mallorca selama satu musim lalu dikabarkan ingin pindah.
Pemain asal Jepang tersebut berharap agar pelatih Unai Emery memberinya kesempatan tampil lebih banyak bersama tim utama Villarreal. Namun yang terjadi tidak demikian.
Getafe diyakini berada di garda depan sebagai pelabuhan baru sang pemain. Bersama Getafe, Kubo diyakini akan kembali berstatus pemain pinjaman.
Dilansir dari Goal, Presiden Getafe, Angel Torres, telah mengonfirmasi ketertarikan pemain muda asal Jepang itu terhadap timnya.
"Ya, Takefusa Kubo ingin bergabung," kata Angel Torres.
Sayang, kepindahan Takefusa Kubo ke Getafe diyakini tak akan mudah.
Sebab selain dirinya, klub yang saat ini dilatih oleh Jose Bardalas itu juga tertarik kepada pemain muda Barcelona, Carles Alena.
Getafe hanya diijinkan untuk memilih salah satu di antara keduanya karena keterbatasan finansial.
Sama seperti Kubo bersama Villarreal, Alena juga mengalami musim yang buruk di Barcelona.
Sang pemain jarang diberi kesempatan turun ke lapangan oleh pelatih Ronald Koeman.
Musim ini, Carles Alena baru dipercaya tampil lima kali, satu kali sebagai starter dan empat kali memulai laga dari bangku cadangan.
"Mungkin cadangannya adalah Carles Alena, tetapi kami tidak akan menjadi gila karenanya," tutur Torres.
Saat ini, Getafe hanya memiliki Marc Cucurella sebagai satu-satunya pilihan alami untuk posisi di sisi kiri.
Sementara itu, pemain seperti Abdoulay Diaby, Victor Mollejo dan Francisco Portillo, semuanya tersedia untuk sisi kanan.
Jika akhirnya Takefusa Kubo jadi bergabung, Getafe akan memberi kesempatan lebih dari yang selama ini dia idamkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Liga Spanyol lainnya:
10 Pemain dengan Menit Bermain Terbanyak di 2020: Lionel Messi Paling ''Diperas'' dari Liga Spanyol
Sabet El Pichichi Ketujuh, Lionel Messi Lebih Inginkan Gelar Juara Liga Spanyol