- Pemain asing Persebaya Surabaya, Mahmoud Eid, menjalani ibadah puasa Ramadan di Swedia.
- Untuk mengisi waktu puasa, pemain yang berpaspor Swedia dan Palestina itu berlatih dan juga menonton film.
- Mahmoud Eid berharap pandemi Covid-19 bisa segera berakhir.
SKOR.id - Dalam keseharian penyerang asing Persebaya Surabaya, Mahmoud Eid, adalah muslim yang taat.
Ia bahkan ingin menghabiskan sisa Ramadan tahun ini secara sempurna dengan puasa satu bulan penuh.
"Semoga Tuhan memfasilitasi puasa selama dua minggu ke depan," ujar Mahmoud Eid.
Semenjak Liga 1 diliburkan, Mahmoud memutuskan pulang ke Swedia.
Berita Persebaya Lainnya: Alwi Slamat Sering Absen Latihan Online Persebaya, Ini Alasan Sang Pemain
Pemain berpaspor ganda yang juga tercatat sebagai warga Negara Palestina ini merasa nyaman menjalani Ramadan bersama keluarga.
Mahmoud juga mengatakan tidak begitu memikirkan virus corona. Ia lebih memilih untuk fokus menjalankan ibadah puasa secara normal.
Sembari puasa, pemain berusia 26 tahun itu juga mengaku banyak menghabiskan waktu untuk menonton film.
"Saya melakukan ini karena sambil menghabiskan waktu," ucap mantan pemain Kalmar FF itu.
Selain itu, ia juga terus berlatih keras dan secara disiplin menjaga kebugaran tubuh sebagai atlet profesional.
"Daripada saya keluar sekadar bermain dengan teman-teman," Mahmoud Eid menegaskan.
Lebih lanjut, pemain yang juga bisa dimainkan sebagai gelandang ini mengungkapkan menu buka puasa favoritnya.
"Yang menjadi favorit adalah sup lentil dengan air dan kurma. Dan salah satu makanan Arab favorit saya, molokhia," Mahmoud memaparkan.
Semua makanan tersebut, kata Mahmoud, sudah menjadi favoritnya sejak kecil. Dan hingga dewasa tetap tidak ada perubahan.
Berita Persebaya Lainnya: Ini Alasan Rizky Ridho Lebih Pilih Lelang Jersey Timnas Ketimbang Persebaya
Kini menjelang lebaran, Mahmoud Eid ingin agar pandemi Covid-19 di dunia maupun di Indonesia bisa cepat selesai.
"Saya harap kita bisa bersenang-senang di Hari Raya bersama keluarga dan teman," Mahmoud Eid memungkasi.