SKOR.id - Kembalinya Lemon di RRQ Hoshi untuk MPL ID S13 ini memang mendapatkan banyak atensi dari para penggemar yang tak sabar melihat idolanya bermain.
Tetapi sepertinya debut Lemon di MPL ID S13 masih belum akan terlaksana dalam waktu dekat ini dan hal tersebut sudah terkonfirmasi oleh sang pelatih yaitu Coach Vren.
Coach Vren mengaku bahwasanya dalam waktu dekat ini belum akan menurunkan Lemon karena memang sang pemain baru bergabung dengan tim dalam hitungan hari saja.
Sehingga menurut Coach Vren masih butuh waktu adaptasi lebih bagi Lemon jika nantinya akan turun bermain pada MPL ID S13 ini.
Tak lupa Coach Vren meminta para penggemar yaitu RRQ Kingdom untuk lebih bersabar jika ingin melihat Lemon bermain untuk RRQ Hoshi pada MPL ID S13, karena pekan keempat ini sepertinya ia masih akan hangatkan bangku cadangan.
"Kingdom tunggu ya pada saat yang tepat kita akan menurunkan Lemon ke lapangan ketika ia benar-benar siap. Proses dulu." ucap Coach Vren soal debut Lemon di MPL ID S13.
Pada pekan keempat MPL ID S13 nanti RRQ Hoshi akan berhadapan dengan lawan berat yaitu Alter Ego dan Geek Fam ID.
Lemon sendiri baru masuk ke roster RRQ Hoshi MPL ID S13 beberapa waktu lalu, yang mana hampir bersamaan waktunya dengan kembalinya VYN dari Bigetron Alpha.
Hadirnya dua sosok legenda dari RRQ Hoshi ini tentu saja memang evaluasi dari hasil tiga pekan awal di MPL ID S13 yang mana masih cukup mengecewakan.
Selama ini kekurangan RRQ Hoshi memang pada kurangnya pemain dengan pengalaman tinggi, mental, serta pemain yang miliki jiwa kepemimpinan sehingga tak ayal jika akhirnya VYN dan Lemon kembali.
Kini dengan datangnya Lemon juga menjadikannya sebagai pemain veteran yang masih aktif bermain sejak MPL ID S1, di mana Lemon merupakan legenda hidup dari RRQ Hoshi yang sudah koleksi banyak gelar juara.