- Pelatih I Putu Gede menantikan gol perdana Wander Luiz untuk PSS Sleman.
- Wander Luiz tak menyumbangkan gol pada laga debutnya untuk PSS Sleman, pekan lalu.
- Selain itu, I Putu Gede juga sudah melakukan evaluasi kepada tim PSS Sleman jelang laga melawan Madura United.
SKOR.id - Pelatih PSS Sleman, I Putu Gede, masih menantikan gol perdana striker asal Brasil, Wander Luiz, yang baru direkrut pada bursa transfer terbaru.
Wander Luiz sudah dimainkan I Putu Gede ketika PSS Sleman menghadapi Arema FC pada Kamis (13/1/2022).
Striker berusia 29 tahun itu tampil sebagai starter dan bermain selama 84 menit. Namun ia belum juga berhasil menyumbangkan gol untuk PSS Sleman.
Padahal pada waktu itu, menurut I Putu Gede, Wander Luiz sudah mendapat beberapa peluang untuk mencetak gol.
Wander Luiz diharapkan I Putu Gede bisa tampil bagus jika diturunkan di laga menghadapi Madura United, Selasa (18/1/2022).
"Berkaca pada pertandingan terakhir, Wander Luiz mendapatkan beberapa kesempatan mencetak gol namun belum berhasil," kata I Putu Gede, dikutip dari laman PSS.
"Harapannya ia bisa tampil lepas, dan mencetak gol. Semoga menjadi hari baiknya," pelatih asal Bali itu menambahkan.
Produktivitas Wander Luiz memang kurang begitu bagus pada putaran pertama Liga 1 2021-2022.
Bermain sebanyak 17 kali untuk Persib, Wander Luiz hanya menyumbangkan enam gol.
Menariknya, enam gol tersebut dicetak Wander Luiz ke tiga klub, salah satunya ke gawang PSS Sleman.
Selain itu, gawang Persipura dan Persiraja juga dibobol Wander Luiz sebanyak dua gol untuk masing-masing tim.
I Putu Gede sadar bahwa kemenangan dalam pertandingan sepak bola hanya bisa diraih apabila sebuah tim mampu mencetak gol ke gawang lawan.
Bahkan terkadang satu gol saja tak cukup. Sebuah tim perlu mencetak gol yang lebih banyak dibandingkan tim lawan untuk meraih tiga poin.
Sementara itu, untuk menghadapi Madura United, tim berjulukan Elang Jawa telah melakukan beberapa perbaikan yang masih terlihat di laga sebelumnya.
Eks pelatih Persekat Tegal itu menekankan pada para pemain PSS untuk bermain secara dewasa dan tidak mudah melakukan kesalahan sendiri.
"Berkaca pada pertandingan pekan kemarin, yakni evaluasi lebih pada kedewasaan saat bermain," ucap I Putu Gede.
"Di babak pertama kami memegang kendali permainan, namun di babak kedua ada kesalahan mendasar. Jadi hal ini menjadi pelajaran kami untuk melawan Madura United," ia menambahkan.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita PSS Sleman lainnya:
PSS Sleman vs Madura United: Prediksi dan Link Live Streaming
PSS Sleman Waspadai Kekuatan Baru Madura United
Pelatih PSS Sleman Bicara Kesiapan Timnya Hadapi Madura United