- Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, berharap Geoffrey Castillion bisa kembali ke timnya pada awal Juni nanti.
- Castillion saat ini sedang dalam masa peminjaman di klub Italia, Como 1907.
- Masa pinjaman penyerang asal Belanda itu di Como 1907 akan berakhir pada Juni nanti.
SKOR.id - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, mengungkapkan harapannya agar salah satu striker asing Geoffrey Castillion segera bergabung kembali ke tim asal Kota Kembang.
Seperti diketahui, Geoffrey Castillion saat ini sedang dipinjamkan ke klub Italia, Como 1907.
Como 1907 pun sudah memastikan diri promosi ke Serie B pada musim depan. Dan masa peminjaman Castillion memang akan berakhir pada Juni 2021.
"Geoffrey akan menjalani tes PCR dan kemudian akan kembali ke Belanda. Saat itu, kami akan mengurus segala dokumen yang diperlukan. Kami harap, dia bisa kembali ke Bandung di awal Juni," ucap Robert Rene Alberts, dikutip laman resmi Persib.
Pelatih asal Belanda itu menjelaskan, sesuai dengan kontrak peminjaman, Geoffrey Castillion harus dikembalikan ke Persib dengan kondisi sehat tanpa cedera.
Maka itu, penyerang berusia 29 tahun tersebut bakal menjalani tes kesehatan secara menyeluruh sebelum kembali ke Belanda dan kemudian bertolak ke Bandung.
Sempat dikhawatirkan, dengan promosinya Como 1907 ke Serie B, bisa membuat Castillion bertahan lebih lama. Namun, Alberts langsung menepis anggapan tersebut.
"Masa latihan Geoffrey di Como FC telah berakhir. Klub Italia itu sepakat tidak akan menggunakan Geoffrey lagi," pelatih berusia 66 tahun itu menegaskan.
Sementara itu, Persib merencanakan bakal memulai kembali latihan tim pada 22 Mei nanti.
Ini merupakan persiapan untuk menyambut Liga 1 2021-2022, yang direncanakan bakal mulai digulirkan pada 3 Juli mendatang.
Namun kepastian tanggal itu masih menunggu keluarnya izin dari pihak Kepolisian.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Baca Juga Berita Persib Bandung Lainnya:
Lima Kali Ganti Klub Dalam Setahun, Eks Striker Persib Kini Terdampar di Tim Amatir Belanda
Robert Alberts Perhatikan Dua Hal Selama Pemain Persib Jalani Latihan Mandiri