- Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, berharap bisa memainkan duet maut di sektor tengah pada laga pertama Liga 1 2021-2022.
- Robert Alberts mengatakan, dua pemain yang diharapkan bisa berduet tersebut ialah Marc Klok dan Mohammed Rashid.
- Menurut Robert Alberts, duet pemain di sektor lini tengah Persib itu dalam kondisi bugar dan siap bergabung dengan latihan.
SKOR.id – Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, memiliki harapan besar pada sejumlah anak asuhnya saat Liga 1 2021-2022 bergulir pada 27 Agustus mendatang.
Robert Alberts menyebut, dua pemain Persib di posisi gelandang yakni Marc Klok dan Mohammed Rashid sudah tiba di Indonesia.
Keduanya juga tengah menjalani karantina mandiri sebelum diizinkan untuk bergabung dengan skuad Pangeran Biru, julukan Persib.
Setidaknya, Klok dan Rashid membutuhkan waktu delapan hari untuk menjalani karantina. Selanjutnya pelatih berharap, keduanya bisa diandalkan Persib menghadapi laga perdana.
"Saya mengharapkan itu, semua bisa memulai laga dari awal seperti Klok, Rashid, atau mungkin Geoffrey (Castillion), karena dia akan tiba menyusul yang lain," kata Robert.
"Namun, mereka kemungkinan akan dimainkan sejak awal karena mereka bugar, bahkan ketika berlatih di rumah mereka tetap berlatih," ia melanjutkan.
Selain itu, pelatih asal Belanda ini juga tidak terlalu khawatir dengan kondisi kebugaran Klok serta Rashid.
Pelatih berusia 66 tahun ini bahkan berani menjamin bahwa keduanya bisa langsung bergabung dengan tim seusai merampungkan masa karantina mandiri.
"Rashid berlatih tiga kali sehari di Chicago. Klok berlatih di lingkungan rumahnya. Jadi, mereka bugar," ujar mantan pelatih PSM Makassar itu.
Adapun soal persiapan tim, Robert Alberts sebelumnya menyebut seluruh kontestan Liga 1 2021-2022 menghadapi tantangan berat menjelang bergulirnya kompetisi.
Sebab, mereka hanya memiliki waktu persiapan yang terbilang mepet. Kondisi ini tak ideal bagi tim-tim untuk mempersiapkan kekuatan terbaiknya.
Sebelumnya, jadwal kick-off Liga 1 2021-2022 yang akan digulirkan pada 20 Agustus harus kembali diundur hingga 27 Agustus mendatang.
Menurut rencana PT Liga Indonesia Baru (LIB), seri pertama kompetisi musim ini akan digelar di wilayah klaster satu, yakni DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten.
Format pelaksanaan Liga 1 2021-2022 tidak berubah dari rencana semula, digelar dalam enam seri dan berlangsung di tiga klaster wilayah Pulau Jawa.
Klaster pertama meliputi DKI Jakarta, Jawa Barat dan Banten. Klaster kedua yaitu Jawa Tengah dan Yogyakarta, lalu klaster ketiga di Jawa Timur.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
View this post on Instagram
Berita Persib Lainnya:
Robert Alberts Sebut Nasib Persib pada Liga 1 2021-2022 di Tangan Pemerintah
Pelatih Persib Beberkan Tantangan Terbesar Tim Jelang Liga 1 2021-2022
Persib Bandung Manfaatkan Keputusan Penundaan Kick-off Liga 1 2021-2022