- Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, puji Bruno Fernandes usai cetak gol penalti di babak perempat final Liga Europa.
- Pandit sepak bola, Robbie Savage, terkesan dengan teknik tendangan penalti Bruno Fernandes.
- Ole Gunnar Solskjaer menilai gelandang Portugal itu tahu pergerakan kiper saat akan mengeksekusi penalti.
SKOR.id - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, memuji penampilan Bruno Fernandes usai mencetak gol kemenangan atas FC Copenhagen di perempat final Liga Europa, Selasa (11/8/2020) dini hari.
Gelandang itu berhasil memecah kebuntuan Manchester United pada menit ke-95 melalui titik putih dan mengunci kemenangan 1-0 Manchester United
Manchester United tampak kesulitan dalam pertandingan tersebut usai FC Copenhagen memainkan permainan yang cenderung bertahan.
Dengan gol tersebut, Fernandes berhasil mencetak 11 gol bersama Manchester United sejak didatangkan dari Sporting CP pada bulan Januari lalu.
Pilihan Solskjaer untuk menunjuk pemain Portugal tersebut sebagai algojo Manchester United dinilai tepat oleh pandit sepak bola, Robbie Savage.
Fernandes terkenal dengan menggunakan teknik lompatan sebelum melesatkan tendangan penalti.
Akan tetapi, dirinya paham kiper FC Copenhagen telah mengetahui gerakan tersebut dan ia tidak melakukan lompatan ketika melesatkan tendangan.
"Tidak ada lompatan di sana. Penjaga gawang itu menunggu lompatan itu. Dia hanya berlari ke arah bola, tidak melompat, dan menghancurkannya. Teknik berberda, hasil yang sama. 1-0 untuk United," kata Savage.
Sementara itu, Ole Gunnar Solskjaer menilai apabila pemain 25 tahun tersebut memiliki beberapa teknik tendangan penalti untuk mengelabuhi kiper lawan.
"Dia tahu penjaga gawang akan menununggunya melakukan lompatan," kata Solskjaer.
"Dia mempraktekan keduanya dan kedua sisi itu sehingga dia menyortirnya. Lebih baik dariku."
Manchester United telah memastikan diri menuju semifinal Liga Europa. Mereka masih harus menunggu pemenang antara Wolverhampton Wanderes dan Sevilla sebagai lawannya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia
Jadwal Perempat Final Liga Europa Hari Ini, Selasa 11 Agustus 2020https://t.co/sETu640RcU— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 11, 2020
Berita Manchester United lainnya:
Direktur Borussia Dortmund Tegaskan Jadon Sancho Tak ke Manchester United
Juan Mata Akui Manchester United Kelelahan Usai Kalahkan FC Copenhagen