- Massimiliano Allegri mengaku rasanya bakal seperti merebut tiga scudetto jika Juventus bisa lolos ke Liga Champions musim depan.
- Juventus harus mengalami pengurangan 15 poin menyusul skandal keuangan di bursa transfer antara 2019 dan 2021.
- Juventus kini hanya terpaut sembilan poin dari empat besar dengan 14 laga sisa.
SKOR.id - Pelatih Juventus Massimiliano Allegri percaya jika timnya bisa lolos ke Liga Champions setelah dikurangi 15 poin akan seperti meraih tiga scudetto.
Pada 21 Januari, Juve harus merosot ke urutan 10 setelah dihukum pengurangan 15 poin akibat mengecilkan keuntungan dalam transfer antara 2019 dan 2021.
Saat itu, mereka berjarak 12 poin dari zona Liga Champions dan sempat merosot hingga urutan ke-13 di klasemen.
Namun, memasuki Maret, Tim Nyonya Tua berhasil naik ke posisi ketujuh dan terpaut 9 poin dari peringkat empat.
Dengan 14 pertandingan sisa musim ini, kans Juventus untuk bisa menembus empat besar masih sangat terbuka.
"Bisa lolos ke Liga Champions setelah minus 15 poin tidak seperti memenangkan scudetto, tapi tiga scudetto," kata Alergi jelang bentrokan lawan AS Roma akhir pekan ini.
Juventus saat ini dalam tren sangat positif. Mereka tak terkalahkan dalam tujuh pertandingan terakhir.
Bianconerri juga memenangkan enam dari tujuh laga tandang Serie A terakhir mereka dan tiga dari empat pertandingan liga terakhir mereka melawan Roma.
AS Roma juga tidak akan didampingi sang pelatih Jose Mourinho skorsing karena kartu merahnya di pertandingan sebelumnya.