- Inter Milan harus ditahan imbang Fiorentina pada laga Liga Italia malam tadi.
- Hasil ini membuat Inter Milan tertahan di tangga ketiga klasemen.
- Antonio Conte mengaku tak peduli dengan peringkat kedua Liga Italia.
SKOR.id - Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, mengatakan bahwa peringkat kedua itu tak berarti di matanya.
Inter Milan kehilangan poin saat ditahan imbang 0-0 oleh Fiorentina pada laga Liga Italia malam tadi, Rabu (22/7/2020) waktu setempat, di Stadion Giuseppe Meazza.
Tambahan satu angka membuat Inter Milan kini tertahan di peringkat ketiga klasemen sementara Serie A. Inter memiliki koleksi 73 poin, berselisih satu angka saja dari Atalanta di posisi kedua.
Meski berselisih hanya satu poin, pelatih Inter Milan Antonio Conte mengaku tak begitu peduli dengan posisi kedua tersebut.
Hal ini karena ia hanya ingin meraih posisi pertama dan selain itu menurutnya sama saja.
"Posisi kedua tak berarti di mata saya, itu hanya posisi pertama untuk tim yang kalah," ujar Conte kepada Sky Sport Italia.
"Mungkin beberapa orang lain akan senang dengan hal itu, tetapi saya tidak. Saya juga tak ingin para pemain saya senang dengan meraih posisi kedua."
Musim ini sepertinya sudah hampir mustahil bagi Inter Milan menyalip Juventus yang ada di puncak klasemen.
Saat ini, Juventus berselisih tujuh poin dengan Si Nyonya Tua punya satu laga yang belum dimainkan.
Juventus akan menjadi juara Liga Italia musim ini jika berhasil mendapatkan tiga angka lagi.
Hasil ini bisa diraih malam ini saat Juventus melawat ke markas Udinese, Kamis (23/7/2020) malam waktu setempat atau Jumat dini hari pukul 00.30 WIB.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Si Petani Mentimun Degradasi, Jangan Salahkan Barcelonahttps://t.co/mH8bE9d1ir— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 21, 2020
Berita Inter Milan Lainnya:
Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Italia: Inter Milan Imbang, Napoli Tumbang
Inter Siap Beri Kontrak Baru untuk Lautaro Martinez dan Alexis Sanchez