- Cosmo FC masih memiliki peluang untuk merebut satu tiket final four Pro Futsal League 2020.
- Pelatih Cosmo FC, Deny Handoyo menargetkan enam poin pada dua laga sisa lanjutan Pro Futsal League 2020.
- Cosmo FC akan menghadapi Kancil BBK Pontianak dan IPC Pelindo II.
SKOR.id - Peluang Cosmo FC untuk melaju ke final four Pro Futsal League 2020 masih terbuka.
Syaratnya harus meraih kemenangan dalam dua laga terakhir dan mengharapkan pesaingnya Bintang Timur Surabaya tersandung.
Dalam dua laga sisa pada pekan terakhir fase penyisihan grup Pro Futsal League, Cosmo FC dijadwalkan menghadapi Kancil BBK Pontianak, Sabtu (20/3/2021) dan melawan IPC Pelindo II pada Minggu (21/3/2021).
Seluruh pertandingan pekan terakhir Pro Futsal League 2020 dilangsungkan di GOR UNY, Yogyakarta.
Pelatih kepala Cosmo FC, Deny Handoyo menargetkan timnya dapat mengantongi poin sempurna dari hasil dua pertandingan tersebut.
"Kalau target sih, kami berusaha menargetkan enam poin. Kami juga sambil melihat hasil BTS seperti apa," kata Deny kepada Skor.id, Rabu (17/3/2021).
"Pokoknya kami fokus sama tim sendiri dulu supaya bisa menyelesaikan pertandingan seperti yang diharapkan," Deny menambahkan.
Klub asal Jakarta itu tidak memiliki persiapan yang matang untuk melakoni dua pertandingan sisa mereka. Skuad Cosmo FC akan bertolak ke Yogyakarta pada Kamis (18/3/2021).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Futsal Lainnya:
Lanjutan Pro Futsal League 2020 Tertutup dari Penonton dan Media
Mengenal Pelatih Peraih Juara Liga Futsal Indonesia: Belakangan Didominasi Asing