- Dua pemain Barcelona gagal mencetak gol melalui titik penalti pada laga melawan Cornella.
- Meski begitu Barcelona akhirnya menang atas Cornella di Copa del Rey.
- Pelatih Barcelona, Ronald Koeman tak bisa menerima jika ada dua pemainnya yang gagal mencetak gol penalti.
SKOR.id - Dua pemain Barcelona gagal mencetak gol penalti dalam satu laga saat menghadapi Cornella pada ajang Copa del Rey.
Pada laga tersebut Barcelona akhirnya memetik kemenangan 2-0 atas Cornella.
Barcelona harus menunggu hingga babak tambahan waktu untuk mencetak gol.
Dua gol Barcelona dicetak oleh Ousmane Dembele (92') dan Martin Braithwaite (120+1').
Meski menang, Barcelona sebenarnya punya kesempatan mencetak gol lebih awal.
Namun, kesempatan yang datang dari titik penalti itu gagal dimaksimalkan pemain Blaugrana.
Pada menit ke-39, Miralem Pjanic gagal mengeksekusi penalti.
Kegagalan serupa diulang oleh Ousmane Dembele pada menit ke-80.
Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, mengaku tak bisa menerima apa yang terjadi dengan timnya.
"Kami gagal dalam dua penalti, tapi kami memiliki banyak peluang. Itu tidak boleh terjadi di klub seperti Barcelona. Kami harus memenangkan pertandingan seperti ini lebih awal," ujar Koeman.
"Saya tidak mengerti, biasanya kami memiliki pemain yang dapat mengambil dan mencetak gol dari penalti," ujar Koeman menambahkan.
Menurut pelatih asal Belanda itu, tidak seharusnya ada dua kegagalan penalti yang dilakukan pemain Barcelona.
"Pemain Barcelona tidak boleh melewatkan dua penalti di pertandingan yang sama. Itu tidak benar," ujar Koeman.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia
Hasil Eibar vs Atletico Madrid: Kiper Lawan Cetak Gol, Atletico Tetap Menang https://t.co/02V6aNb6x2— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 21, 2021
Berita Liga Spanyol lain:
Cetak Gol Lawan Atletico Madrid, Kiper Eibar Bakal Jadi Eksekutor Penalti Permanen
Bobol Gawang Atletico Madrid, Marko Dmitrovic Ukir Catatan Manis