- Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, ingin manajemen mendatangkan empat pemain lagi.
- Sejauh ini, petinggi I Rossoneri telah berhasil mendatangkan lima dari sembilan target pemain.
- Stefano Pioli ingin fokus membenahi lini pertahanan AC Milan.
SKOR.id - Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, belum puas dengan tambahan amunisi yang disuplai petinggi klub. Untuk melengkapi skuadnya, ia masih butuh empat pemain lagi.
Musim panas ini, I Rossoneri sudah mendapatkan dua pemain dengan status pinjaman, yakni Sandro Tonali milik Brescia dan Brahim Diaz dari Real Madrid.
Akan tetapi, itu dirasa masih kurang oleh Pioli yang ingin melengkapi formasi 4-2-3-1 andalannya.
Juru taktik 54 tahun itu sebenarnya meminta sembilan pemain untuk didatangkan dalam masa kepelatihannya.
Hingga saat ini, AC Milan berhasil memberikan Zlatan Ibrahimovic, Simon Kjaer, Alexis Saelemaekers, Tonali, serta Diaz.
Dengan adanya Zlatan Ibrahimovic, Pioli bisa lebih fokus membenahi lini belakang.
Mantan arsitek Inter Milan itu mengincar bek sayap kanan. Hal ini dikarenakan salah satu dari Andrea Conti dan Davide Calabria akan hengkang.
Selain itu, di bek tengah mereka juga perlu tambahan meskipun, Alessio Romagnoli dan Kjaer menjadi pilihan utama.
Mereka akan mendatangkan bek tengah baru dengan syarat Leo Duarte atau Mateo Mussachio pergi.
Sementara itu, Stefano Pioli juga membutuhkan pelapis bagi Gianluigi Donnarumma dengan kemampuan hampir setara.
Untuk target selanjutnya, AC Milan ingin mengejar kesepakatan untuk mendapatkan gelandang bertahan Timoue Bakayoko dari Chelsea.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hugo Lloris Sarankan Eduardo Camavinga Contoh Kylian Mbappehttps://t.co/JczhDXwSts— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 5, 2020
Berita AC Milan lainnya:
Bursa Transfer: AC Milan Resmi Pinjam Brahim Diaz dari Real Madrid