- Pebasket Kevin Durant berharap larangan mengonsumsi ganja dalam regulasi NBA segera dihapus.
- Forward Brooklyn Nets itu menilai penggunaan mariyuana oleh para atlet tidak membahayakan.
- NBA diminta meniru MLB dan NHL yang telah mencoret larangan penggunaan kanabis dalam regulasinya.
SKOR.id – Kevin Durant terus memberikan dukungan wacana terkait legalisasi mariyuana atau ganja dalam Liga Bola Basket Profesional Amerika Serikat (NBA).
Forward Brooklyn Nets tersebut menilai penggunaannya tidak berbahaya. Dalam beberapa tahun terakhir, para bintang NBA secara terbuka mendukung legalisasi ganja.
“Mariyuana seharusnya diperlakukan seperti kopi dan wine karena tidak membahayakan jika digunakan secara bertanggung jawab,” kata Kevin Durant.
“Topik ini perlu jadi perhatian serius. Semoga kami (pebasket) bisa mengubah stigma negatif soal ganja dan larangan penggunaannya (di NBA) segera dihapus,” pebasket 31 tahun itu menambahkan.
Berdasarkan data yang dihimpun essentiallysports.com, sekitar 60-75 persen pemain NBA yang masih aktif konsisten menggunakan mariyuana.
Banyak di antara mereka memanfaatkan tumbuhan dengan nama lain kanabis ini untuk keperluan medis. Faktor inilah yang memicu perdebatan hingga hari ini.
Para pemain, pelatih, hingga pemilik tim mendesak NBA untuk mempertimbangkan kembali pandangannya soal mariyuana.
Baca Juga: Milwaukee Bucks Bukukan Sejarah Baru di NBA
Mereka diminta mengikuti langkah dua kompetisi olahraga besar di Amerika Serikat (AS), Major League Baseball (MLB) dan National Hockey League (NHL) yang telah melegalkan kanabis bagi atlet.
MLB resmi menghapus larangan penggunaan ganja pada Desember 2019. Kini para pemain diizinkan untuk mengonsumsinya dengan sejumlah ketentuan.
Sementara NHL tidak akan lagi menjatuhkan sanksi kepada atlet yang terbukti positif menggunakan ganja menjelang pertandingan.
Dalam regulasi NBA, mariyuana adalah satu dari 200 zat yang dilarang. Pemain seperti Thabo Sefolosha, Larry Sanders, dan J.R. Smith pernah menerima suspensnsi akibat mengonsumsi kanabis.
Baru-baru ini, NBA menghukum guard Memphis Grizzlies Dion Waiters larangan tampil 10 pertandingan karena mengonsumsi permen karet ganja di dalam pesawat mantan timnya, Miami Heat.
“Jika pemain positif mengonsumsi mariyuana, terbukti memakai atau memilikinya, ia akan didenda pada pelanggaran kedua lalu sanksi lima laga untuk pelanggaran ketiga,” ujar NBA dalam regulasinya.