- Paulo Dybala hampir mencapai kesepakatan dengan Inter Milan.
- Striker Argentina berusia 28 tahun itu kini berstatus free agent.
- Dybala akan menandatangani kontrak dengan I Nerazzurri selepas liburan.
SKOR.id - Paulo Dybala selangkah lagi mencapai kesepakatan dengan Inter Milan. Menurut La Gazzetta dello Sport, pertemuan menentukan antara kedua pihak akan segera digelar.
Pemain Argentina itu berstatus free agent setelah Juventus menolak untuk memperpanjang kontraknya.
Agen Dybala, Jorge Antun bertemu dengan Direktur Nerazzurri awal pekan ini. Menurut La Gazzetta dello Sport pertemuan penting akan diadakan hari ini atau Selasa (14/6/2022).
Inter telah menawarkan Dybala kontrak 6 juta euro (sekitar Rp62 miliar) per tahun ditambah tambahan 1 juta, kurang dari yang ditawarkan Juventus pada akhir tahun 2021. Ketika itu Nyonya Tua menawari La Joya kontrak 10 juta per tahun, termasuk bonus.
Namun, Bianconeri berubah pikiran setelah merekrut Dusan Vlahovic pada Januari dan memutuskan untuk tidak mengajukan tawaran baru untuk Dybala pada Maret.
Antun telah mencoba untuk meminta Inter agar menaikan tawaran, tetapi Nerazzurri tidak mau menaikkannya, mengingat kesulitan keuangan mereka saat ini.
Selama pertemuan berikutnya, kedua pihak dilaporkan akan mengerjakan rincian operasi, sementara Dybala diperkirakan akan menandatangani kontraknya dengan Inter sekembalinya dari liburan di Miami, Amerika Serikat (AS).
Striker Argentina itu memilih Inter sejak lama. Dia menolak mengadakan pembicaraan dengan klub-klub Liga Inggris.
Dia tergoda untuk pindah ke Spanyol tetapi belum menerima tawaran konkret dari salah satu dari tiga klub teratas LaLiga.
Inter e Dybala, arriva l’incontro decisivo: tutti i dettagli #calciomercato https://t.co/qkV4AnMb71— La Gazzetta dello Sport (@Gazzetta_it) June 12, 2022
Baca Juga Berita Liga Italia Lainnya:
VIDEO: Aksi Terbaik Brahim Diaz untuk AC MIlan di Musim 2021-2022
Paul Pogba Segera Tanda Tangani Kontrak di Juventus