- Paul Pogba mengalami cedera saat berlatih dengan timnas Prancis jelang kualifikasi Piala Dunia 2022.
- Cederanya Paul Pogba membuat gelandang berusia 28 tahun tersebut akan absen dalam dua bulan.
- Dengan demikian, ada kemungkinan Paul Pogba tidak akan bermain lagi untuk Manchster United jika pada Januari dirinya pergi.
SKOR.id - Masalah seperti tidak pernah berhenti menghampiri Manchester United (MU). Hasil yang buruk, desakan untuk memecat Ole Gunnar Solskjaer, hingga meminta pemilik klub pergi.
Belum lagi dengan sejumlah pemain yang performanya dinilai di bawah harapan. Ya, setelah semua pukulan yang bertubi-tubi tersebut, kini masalah baru pun muncul.
Paul Pogba cedera dan kemungkinan besar tidak akan pernah lagi bermain untuk Manchester United.
Gelandang 28 tahun tersebut mengalami cedera ketika berlatih bersama timnas Prancis, Senin (8/11/2021) lalu jelang kualifikasi Piala Dunia 2022.
Dalam latihan tersebut, Paul Pogba tampil dalam sesi latihan dengan melepaskan tembakan ke gawang.
Namun, setelah melepaskan tembakan, tiba-tiba dirinya terlihat meringis memegangi kaki kanannya. Setelah dilakukan pemeriksaan, Paul Pogba dinyatakan cedera serius.
Cedera tersebut membuatnya tidak dapat tampil untuk timnas Prancis lawan Kazakhstan dan Finlandia di kualifikasi Piala Dunia 2022.
Timnas Prancis kemudian mengumumkan mereka mencoret Paul Pogba dari skuad.
Dengan situasi tersebut, bukan hanya merugikan bagi Les Bleus melainkan juga berita buruk untuk Manchester United.
Pasalnya, belakangan Paul Pogba divonis tidak dapat bermain sementara untuk waktu sekitar dua bulan karena cedera otot paha kanannya tersebut.
Dengan demikian pula, besar kemungkinan dirinya tidak pernah lagi bermain untuk Manchester United.
Situasi tersebut bisa terjadi karena terkait dengan kemungkinannya pergi meninggalkan Manchester United.
Hingga kini, beluma ada tanda-tanda adanya kesepakatan perpanjangan kontrak antara Paul Pogba dan Manchester United.
Kontrak mantan bintang Juventus tersebut akan berakhir pada Juni 2022 nanti. Artinya, dia sudah bisa bernegosiasi dengan klub peminat.
Bagi Manchester United, mereka dapat melepaskan Paul Pogba pada bursa transfer Januari 2022 nanti yang akan membuat mereka mendapatkan pemasukan dari penjualan tersebut.
Situasi inilah yang membuat Paul Pogba kemungkinan tidak akan lagi main untuk Manchester United karena kemungkinan absennya sampai dua bulan atau hingga Januari nanti.
The shot that led to Paul Pogba’s thigh problem [@RMCsport] pic.twitter.com/eqNQJpJODL— United Zone (@ManUnitedZone_) November 8, 2021
Sedangkan jika melepas Paul Pogba pada bursa transfer musim panas saat kontraknya berakhir, dia akan pergi dengan status bebas transfer atau gratis.
Terkait cedera, Paul Pogba menjadi salah satu pemain yang kerap absen sejak bergabung ke Manchester United pada 2016n silam.
Total telah 71 pertandingan dilewatkan Paul Pogba karena cedera yang dialaminya dari 12 kasus cedera dalam kariernya di Mancheser United, tidak termasuk cedera saat ini tentunya.
Sedangkan sepanjang 2020 hingga 2021 ini, termasuk yang terkini, ada lima kali dia cedera dan harus absen dalam 33 laga.
Yang terpanjang adalah cedera yang membuatnya absen sejak akhir 2019 hingga Juni 2020. Ketika itu, Pogba harus istirahat 161 hari dan melewatkan 19 pertandingan.
Cedera sebelumnya yang Dialami Paul Pogba sejak 2020*
27 Desember 2019-5 Juni 2020 Cedera ankle
161 Hari
19 Laga absen
18 Novemer 2020-1 Desember 2020 Cedera ankle
13 Hari
3 Laga absen
7 Januari 2021-11 Januari 2021 Benturan
4 Hari
1 Laga absen
7 Februari 2021-16 Maret 2021 Hamstring
37 Hari
10 Laga absen
*Sumber: Transfermarkt
View this post on Instagram
Berita Liga Inggris Lainnya:
5 Bintang Bundesliga yang Flop saat Berkarier di Liga Inggris, Jadon Sancho Terancam Gabung
Ole Gunnar Solskjaer Bakal Makin Tertekan, Cristiano Ronaldo Mulai Berulah