- Mantan pemain asing Persib, Mohammed Rashid jadi bagian sukses negerinya lolos ke Piala Asia 2023 dan mendukung Indonesia ikuti jejak mereka.
- Setelah keberhasilan ini, gelandang timnas Palestina itu memberikan dukungan kepada timnas Indonesia.
- Dia berharap, timnas Indonesia bisa mengikuti jejak timnas Palestina merebut tiket ke putaran final Piala Asia 2023.
SKOR.id – Gelandang timnas Palestina yang sebelumnya membela Persib, Mohammed Rashid memberikan dukungan ke timnas Indonesia agar bisa lolos ke Piala Asia 2023.
Dukungan itu diberikan Mohammed Rashid setelah membawa timnas Palestina memastikan satu tiket untuk tampil di putaran final Piala Asia 2023.
Hasil itu diraih setelah timnas Palestina menggulung Filipina dalam laga pamungkas Grup B dengan skor 4-0 di MFF Football Centre, Ulaanbaatar, Mongolia, Selasa (14/6/2022).
Empat gol timnas Palestina pada laga tersebut dicetak oleh Saleh Chihadeh (31’), Tamer Seyam (42’), Mohammed Yameen (55’), dan Mahmoud Abu Warda (72’).
Mohammed Rashid yang tampil sebagai starter pun merasa gembira dengan keberhasilan timnya merebut tiket lolos ke Piala Asia 2023.
Sebab, Palestina sukses mengakhiri persaingan di puncak klasemen Grup B dengan sembilan poin dari tiga laga. Artinya, mereka sukses menyapu bersih semuanya dengan kemenangan.
“Alhamdulillah, timnas Palestina kembali lolos ke putaran final Piala Asia,” tulis Mohammed Rashid via akun instastory di Instagramnya selepas laga itu.
“Keberhasilan ini ditujukan kepada seluruh suporter yang selalu mendukung kami di mana pun berada.”
Tak hanya itu saja, Rashid yang berstatus sebagai eks-pemain Persib Bandung ini merasa senang dengan ucapan selamat yang diberikan oleh suporter asal Indonesia.
Gelandang berusia 26 tahun ini berharap, timnas Indonesia juga bisa mengikuti jejak timans Palestina untuk lolos ke putaran final Piala Asia 2023.
“Dan juga, untuk kawan-kawan saya di Indonesia, saya menerima seluruh pesan kalian, dan pekerjaan kami sudah berhasil,” ujarnya.
“Insya Allah, timnas Indonesia juga akan menang (pada laga terakhir Grup C) dan juga lolos ke Piala Asia 2023,” ia melanjutkan.
Timnas Indonesia akan menjalani pertandingan penentuan saat berjumpa Nepal pada laga pamungkas Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023.
Menurut jadwal, duel antara timnas Indonesia kontra Nepal itu akan berlangsung di Stadion Internasional Jabar Al-Ahmed, Kuwait City pada Rabu (15/6/2022) pukul 02.15 WIB.
Baca Juga Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Ketua Umum PSSI Angkat Bicara soal Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia 2023
Timnas Indonesia Masih Berpeluang Lolos ke Piala Asia 2023, Marc Klok Memotivasi Diri
Kenapa Timnas Vietnam Tidak Ada di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023?