- Inter Milan bakal bertandang ke markas Parma pada pekan ke-25 Liga Italia, Jumat (5/3/2021) dini hari WIB.
- Pelatih Inter, Antonio Conte, meminta timnya tetap waspada meskipun kondisi Parma sedang terpuruk.
- Parma saat ini berada di posisi ke-19 di tabel klasemen sementara Serie A.
SKOR.id - Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, tidak ingin anak asuhnya lengah kala menghadapi Parma.
Inter Milan bakal berhadapan dengan Parma dalam lanjutan pekan ke-25 Liga Italia, Jumat (5/3/2021) dini hari WIB.
Jika melihat tabel klasemen sementara, Inter Milan tentu lebih difavoritkan keluar sebagai pemenang laga ini.
Pasalnya, Romelu Lukaku dan kawan-kawan saat ini menempati posisi puncak sedangkan Parma berada di posisi kedua dari bawah.
Kendati demikian, Antonio Conte ingin anak asuhnya tetap waspada meskipun Parma tengah terpuruk.
Antonio Conte berkaca pada dua pertemuan terakhir kontra klub berjuluk I Gialloblu tersebut.
"Kami rasa laga itu bakal sulit karena dalam satu setengah tahun terakhir mereka menyulitkan kami, kami menang sekali dan imbang sekali dalam dua laga (terakhir)," tutur Conte.
"Kami menghadapi tim yang sedang terpuruk di papan klasemen, tapi mereka memiliki pengalaman, pemain berkualitas, dan pelatih yang bagus. Kami harus berhati-hati," Conte melanjutkan.
Kemenangan atas Parma akan kian memperkokoh posisi Inter Milan sebagai penguasa klasemen sementara Liga Italia.
Sejauh ini, Inter Milan dengan koleksi 56 poin unggul tiga angka dari AC Milan yang sudah memainkan laga ke-25 dini hari tadi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Absen Karena Urusan Pribadi, Solskjaer Belum Bisa Pastikan Kapan De Gea Kembali https://t.co/VI6KddcxEu— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 4, 2021
Berita Inter Milan Lainnya:
Inter Milan Tak Bayarkan Bonus Transfer Lukaku, Manchester United Minta Dua Pemain Ini
Inter Milan Bakal Akhiri Kemitraan dengan Sponsor Legendaris Mereka