- Gianluigi Buffon hengkang dari Parma ke Juventus 20 tahun lalu.
- Kini, Parma ingin Buffon kembali ke Ennio Tardini.
- Buffon masih belum memutuskan masa depannya.
SKOR.id - Parma kabarnya ingin membawa pulang Gianluigi Buffon dari Juventus.
Sampai saat ini, Gianluigi Buffon belum memutuskan masa depannya.
Ia mengatakan jika tak menemukan motivasi untuk bermain, ia akan pensiun. Meski begitu banyak klub yang memberikan tawaran bermain.
Salah satunya adalah klub tempat Buffon memulai karier profesionalnya, Parma.
Laporan Sky Italia mengungkapkan Parma berharap Buffon mau pulang ke Ennio Tardini, mengakhiri karier di tempat ia memulai kariernya.
Buffon yang kini berusia 43 tahun meninggalkan Parma menuju Juventus tepat 20 tahun lalu alias tahun 2001.
Buffon sempat satu musim bermain di Paris Saint-Germain, tetapi selain itu selalu berada di Juventus.
Sang kiper juga sudah mengatakan bahwa ia hanya akan bermain untuk Parma dan Juventus di Liga Italia.
Parma musim ini berada di juru kunci Serie A dan harus rela terdegradasi, kini mereka menunjuk Enzo Maresca sebagai pelatih.
Maresca dan Buffon sempat jadi rekan satu tim di Juventus dan bisa saja meyakinkan Buffon untuk pulang ke Parma.
Parma memiliki beberapa pesaing untuk mendapatkan jasa Buffon, ada tawaran dari Olympiakos di Yunani dan dua klub Liga Brasil.
Sejak menjalani debut pada 1995 dalam usia 17 tahun 295 hari, Buffon enam musim bersama Parma, turun berlaga 220 kali sebelum hijrah ke Juventus tahun 2001.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
BAGI-BAGI JERSI GRATIS DARI J.LEAGUE!
Fans di luar Jepang kini berkesempatan mendapatkan jersi klub J1 League hanya dengan dua langkah mudah.
Ayo ikut!https://t.co/dxcioWyxmA— SKOR.id (@skorindonesia) May 18, 2021
Berita Juventus Lainnya:
BREAKING NEWS: Massimiliano Allegri Gantikan Andrea Pirlo di Juventus
Khaby Lame Ajak Bintang Juventus Angkat Mjolnir, Palu Milik Thor