- FIA mendapat pujian atas pengembangan teknologi Halo yang menyelamatkan dua nyawa pembalap di F1 GP Inggris 2021.
- Insiden hebat dialami Guanyu Zhou (Alfa Romeo) pada lap pembuka perlombaan di Sirkuit Silverstone.
- Beruntung nyawa Zhou dapat diselamatkan berkat perangkat pelindung Halo.
SKOR.id - Para pembalap Formula 1 memberi hormat dan pujian kepada FIA atas pengembangan teknologi Halo.
Teknologi Halo tersebut dinilai telah menyelamatkan dua nyawa dalam kecelakaan mengerikan yang terjadi di GP Inggris 2022.
Seri kesepuluh F1 2022 yang berlangsung di Sirkuit Silverstone itu diwarnai insiden yang dialami Guanyu Zhou (Alfa Romeo) pada lap pembuka di tikungan pertama.
Mobil milik pilot asal Cina itu terbang, berguling, dan terhempas di antara dinding pembatas setelah kontak dengan George Russell (Mercedes) dan Pierre Gasly (Alpha Tauri).
Beruntungnya, Zhou selamat tanpa cedera dan dalam kondisi sadar meski mobilnya rusak parah.
Perangkat pelindung Halo yang terpasang di mobil tiap pembalap dinilai telah menyelamatkan pilot 23 tahun itu dari resiko fatal.
Beberapa jam sebelum insiden Zhou, kecelakaan nahas juga terjadi saat gelaran feature race F2.
Mobil pembalap Prema Racing, Dennis Hauger terbang dan menimpa kendaraan yang dikemudikan Roy Nissany.
Kecelakaan ini juga tak berdampak besar pada kondisi para pembalap yang lagi-lagi diyakini terselamatkan karena perangkat Halo.
The British Formula One Grand Prix was halted and re-started on Sunday after a dramatic Lap 1 crash for Chinese driver Zhou Guanyu. His Alfa Romeo flipped upside down, hurtling over the circuit's safety barrier. @F1 #BritishGP pic.twitter.com/5CsKYPbqif— Zhang Meifang张美芳 (@CGMeifangZhang) July 4, 2022
Carlos Sainz Jr yang berhasil mengklaim podium tertinggi di Silverstone berujar ia sengaja tak ingin mencari tahu soal kecelakaan Zhou saat balapan sempat ditunda selama satu jam.
“Pertama-tama, saya mengambil keputusan untuk tidak melihat kecelakaan itu. Ketika bendera merah berkibar, saya tahu pasti ada kecelakaan besar, tetapi saya tidak menonton TV," ujar Carlos Sainz Jr, pembalap Ferrari.
“Saya sangat senang melihat Zhou keluar dari mobilnya tanpa masalah besar dan ketika saya melihat apa yang terjadi setelah balapan, saya benar-benar terkejut. Itu luar biasa."
“Fakta dia selamat dari (kecelakaan) itu gila. Kami terkadang mengkritik FIA, tetapi Anda harus tahu betapa mereka telah membantu kami dan juga kecelakaan di F2."
Ucapan terima kasih disampaikan Sainz Jr atas kinerja keras FIA dalam hal meningkatkan keselamatan pada area kokpit mobil.
"Hari ini, FIA menyelamatkan dua nyawa dan kami harus memberikannya kepada mereka, untuk pekerjaan luar biasa yang mereka lakukan dalam keselamatan. Saya berterima kasih kepada mereka untuk ini dan saya suka olahraga untuk itu."
Thank you, Halo ???? pic.twitter.com/mDcqmX4LSS— ESPN F1 (@ESPNF1) July 3, 2022
Pujian juga datang dari rekan setim Hamilton di Mercedes, George Russell yang bertabrakan dengan Zhou dan memicu insiden tersebut.
Russell mengapresiasi tinggi tim medis dan marshal yang bertugas atas usaha cepat tanggap mereka dalam menyelamatkan Zhou.
"Itu adalah kejadian yang menakutkan. Semua pujian untuk para marsekal dan tim medis atas tanggapan cepat mereka," kata George Russell.
"Itu adalah hal paling menakutkan yang pernah saya lihat dalam hidup saya. Itu mengerikan. Dia terjebak di sana dan tidak ada yang bisa saya lakukan.”
Baca Berita F1 Lainnya:
Hasil F1 GP Inggris 2022: Diwarnai Mobil Terguling, Carlos Sainz Jr Raih Juara Pertama Kalinya
Fakta Menarik F1 GP Inggris 2022, Serba-pertama di Silverstone