- Saat ini Indonesia memiliki dua wakil untuk ajang IESF yakni EVOS Esports dan Bigetron Alpha.
- EVOS Legends dan Bigetron Alpha akan melaju ke Pelatnas dan bertanding kembali untuk dikirim ke IESF 2022.
- Melalui kanal YouTube Jonathan Liandi, KB, caster dan analis ternama di Indonesia mengungkapkan pandangannya megenai dua tim tersebut.
SKOR.id - Saat ini Indonesia memiliki dua wakil untuk ajang IESF yakni EVOS Esports dan Bigetron Alpha.
Dua tim tersebut diambil dari proses Seleknas dan juara Piala Presiden 2022 yang jatuh di tangan Bigetron Alpha.
EVOS Legends dan Bigetron Alpha akan melaju ke Pelatnas dan bertanding kembali untuk dikirim ke IESF 2022.
Melalui kanal YouTube Jonathan Liandi, KB, caster dan analis ternama di Indonesia mengungkapkan pandangannya megenai dua tim tersebut.
"Kalau gua disuruh jawab antara EVOS sama Bigetron gua bakal jawab EVOS,"
"Simple nya ya ini lima pemain belum dapetin pengalaman internasional gua tau Bigetron juga belum pernah ya kan tapi menurut gua kalau misalkan kita sandingkan dengan pengalaman mereka ya historical aja lah historical kita ngeliat Branz pernah masuk grand final."
"Sementara Bigetron Alpha mungkin baru sekarang Piala Presiden, bukan berarti gua tanpa mengurangi rasa hormat membandingkan Piala Presiden dan juga H3RO karena gua akan tetap megang Piala Presiden sebenarnya,"
Selain itu KB juga menjelaskan alasan lain kenapa ia lebih memilih EVOS Legends.
Menurutnya coach dan manager EVOS telah memiliki pengalaman di international yang akan memudahkan tim tersebut kedepannya.
Namun hal tersebut hanya sebatas pendapat pribadi dari KB dan tidak ada tujuan untuk menjelekan satu pihak.
Berita Mobile Legends lainnya:
RRQ R7 Beri Sinyal akan Pensiun Usai M4 World Championship
Pelatih EVOS Legends Ungkap Antimage Tak Ingin Bermain di Season 11