- Persikad Depok 1999 kembali berlatih setelah libur hampir tiga bulan.
- Pelatih Persikad Depok 1999 Deris Herdiansyah agendakan sejumlah uji coba termasuk Trofeo lawan tim tarkam.
- Tim berjulukan Serigala Margonda itu sudah berlatih kembali sejak 5 Juni lalu.
SKOR.id - Meskipun belum dipastikan waktu kick-off Liga 3 musim 2020, Persikad Depok 1999 tak ingin lengah dan bersantai.
Demi target lolos ke Liga 2 musim depan, tim asuhan Deris Herdiansyah, ini sudah kembali menggelar latihan bersama setelah hampir tiga bulan pasukannya diliburkan.
Tim berjulukan Serigala Margonda ini sudah berlatih kembali sejak 5 Juni lalu. Pengembalian fisik dan sentuhan pemain dengan bola menjadi fokus dalam latihan selama satu bulan ke depan.
Tidak hanya itu, untuk mulai memberikan ritme pemain dengan kompetisi, rencananya Persikad akan mengikuti trofeo dengan menghadapi tim antarkampung atau tarkam.
"Ya memang ada rencana ikut trofeo sama tim tarkam. Ini bisa kami jadikan agenda uji coba, mencari pengalaman, sekaligus mematangkan konsep bermain," kata Deris.
"Setelah level fitness dan lainnya sudah mulai meningkat, mungkin kami akan cari lawan uji coba yang satu level atau di atas yang juga sudah siap," pelatih terbaik Elite Pro Academy U-16 musim 2019 itu menambahkan.
PSSI sendiri memang sudah memastikan akan tetap menggulirkan kompetisi Liga 3 musim ini, setelah ada wacana bahwa Liga 3 musim 2020 ditiadakan karena pandemi Covid-19.
Namun kemungkinan besar memang akan ada perubahan dan penyesuaian terkait sistem dan format kompetisi Liga 3. Seperti berkurangnya jatah tim promosi dari Liga 3 ke Liga 2.
"Dari APSSI sudah minta ke PSSI untuk tetap jalankan Liga 3. Liga 1 dan 2 juga jalan sama Piala Suratin, masa Liga 3 nggak," kata Deris.
"Ya mau tidak mau harus jalan. Cuma mungkin memang format kompetisinya yang agak berbeda."
Sementara pelaksana tugas (Plt) Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi mengatakan bahwa hanya ada dua jatah tim promosi dari Liga 3 ke Liga 2 musim ini. Setelah sebelumnya ada enam tim yang berhak mendapatkan tiket ke Liga 2.
"Untuk Liga 3 2020 tetap ada slot promosi ke Liga 2 2021, tapi hanya dua klub saja," ujar Yunus Nusi.
"Alasannya karena Liga 2 2020 tidak ada degradasi. Dan hanya ada dua klub yang promosi ke Liga 1 2021. Jadi nanti dua klub Liga 3 2020 yang naik kasta hanya untuk mengisi slot kosong," Yunus menambahkan.
Berita Liga 3 Lainnya:
Asa CEO Persikad Depok 1999 ke Pemkot Depok soal Sponsor
PSSI Bakal Kurangi Jumlah Tim Promosi dari Liga 3 ke Liga 2
Nasib Liga 3 2020, PSSI Apresiasi Keinginan Asprov
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.