- Setiap tim memiliki peraturan dan kebiasaan masing-masing.
- Baru-baru ini tim RRQ kembali menjadi perbincangan karena dianggap memiliki budaya yang baik.
- Hal ini dibongkar oleh mantan pemain profesional, Oura dalam kanal YouTube pribadinya.
SKOR.id - Setiap tim memiliki peraturan dan kebiasaan masing-masing.
Baru-baru ini tim RRQ kembali menjadi perbincangan karena dianggap memiliki budaya yang baik.
Hal ini dibongkar oleh mantan pemain profesional, Oura dalam kanal YouTube pribadinya.
Dalam acara Ngobor bersama Pascol, ia mengatakan jika RRQ memiliki tingkat disiplin yang tinggi.
"Gua paling suka banget sama budaya RRQ, mereka tau prioritas, prioritasnya yang mana mereka tau gitu," ucap Oura.
"Mereka disiplin banget, aku kemarin pernah ke GH mereka sih bener-bener mereka udah ada tempatnya gitu, makan disini kalau kita kan kadang masih makan di luarh GH."
"Pokoknya mereka udah disiplin gitu, bener-bener mereka tau prioritasnya," tambahnya.
Dalam dunia esport, disiplin merupakan salah satu hal yang dijunjung tinggi.
Dengan disiplin dan mengetahui prioritas masing-masing yang telah dibawa dari kehidupan sehari-hari akan mempermudah permainan dalam tim.
Oleh karena itu tak heran jika Oura kagum dengan budaya yang ada dalam tim RRQ.
Berita Mobile Legend lainnya:
Deretan Prestasi Luar Biasa EVOS Dlar di Skena Kompetitif Mobile Legends
Game Corner: Tips Gunakan Hero Dyrroth Mobile Legends