- Promotor olahraga Mixed Martial Arts terbesar di Indonesia, One Pride MMA akan suguhkan pertarungan berkelas.
- Delapan petarung terbaik siap beradu gengsi dan juga mendapatkan sabuk juara nasional One Pride MMA.
- Dua sabuk juara juga akan diperebutkan pada Fight Night 61 nanti, yaitu Sabuk Juara kelas Flyweight dan Strawweight.
SKOR.id - Promotor olahraga Mixed Martial Arts terbesar di Indonesia, One Pride MMA akan kembali hadir di Tennis Indoor Senayan, Jakarta.
Bertajuk “Fight Of Champions” One Pride MMA Fight Night 61 akan digelar pada Sabtu, (6/8/2022) malam.
Delapan petarung terbaik siap beradu gengsi untuk saling menjatuhkan dan mendapatkan sabuk juara nasional One Pride MMA.
Dua sabuk juara juga akan diperebutkan pada Fight Night 61 nanti, yaitu Sabuk Juara kelas Flyweight dan Strawweight.
Diketahui, One Pride MMA adalah promotor MMA terbesar di Indonesia menghadirkan lebih dari 400 petarung dari 50 klub yang tersebar di Tanah Air.
Selain itu One Pride MMA FN 61 juga akan menyuguhkan partai perbaikan peringkat kelas featherweight dan contender fight kelas Strawweight.
Main event One Pride MMA FN 61 akan menyajikan rematch antara sang juara kelas flyweight, Jeremia Siregar dengan mantan juara kelas flyweight, Suwardi pada partai perebutan sabuk juara.
Sebelumnya Jeremia pernah bertemu dengan Suwardi di FN 31, saat itu Suwardi yang merupakan juara kelas flyweight berhasil mengalahkan Jeremia dan mempertahan sabuk juaranya.
Pada pertarungan nanti mereka akan bertemu kembali, Jeremia Siregar sang pemiliki sabuk juara kelas flyweight dikenal petarung yang punya pukulan akurat.
Menjadi seorang petinju membuat Jeremia sangat memperhitungkan dan mengunggulkan kekuatan pukulan.
Namun petarung berusia 25 tahun ini juga serius mempelajari gulat untuk bekal pertarungan bawah dengan berbagai kuncian juga ground & pound.
Sedangkan Suwardi akan kembali unjuk gigi untuk mengejar sabuk juara kelas flyweight yang lepas dari genggamanya oleh Rama Suphandi pada FN 36 lalu.
Namun fighter asal Magetan Jawa Timur ini tak patah arang. From zero to hero sebagai seorang atlet beladiri kebanggaan Indonesia, mempelajari silat sejak tahun 1994.
Ia menciptakan teknik kuncian yang disebut dengan suwardicana saat menghadapi Erpin Syah pada laga title fight FN 26.
Teknik ground fighting masih menjadi andalan untuk mengalahkan lawannya, kemampuan stand up fightingnya juga patut diperhitungkan.
Jeremia punya rekor 6 kali menang dan 2 kali kalah, sementara Suwardi punya rekor 11 kali menang dan 3 kalah.
Kemudian pada Co Main Event Billy Pasulatan sang juara kelas strawweight ditantang oleh Rustam Hutajalu pada laga title fight kelas strawweight.
Billy Pasulatan yang mempunyai julukan “Bruce Lee” merupakan fighter kelahiran Minahasa Utara. Memiliki basic bela diri taekwondo dan wushu yang sudah ditekuni sejak 2003.
Adapun Rustam Hutajulu petarung muda yang patut diwaspadai. Fighter kelahiran Sumatera Utara ini membuktikan ambisinya menoreh prestasi dengan dua kemenangan berturut-turut.
Baca juga berita MMA lainnya:
Menang KO, Novan Kaunang Juara Baru Kelas Atomweight One Pride MMA
ONE Championship Jalin Kerja Sama dengan One Pride MMA untuk Masa Depan Petarung Indonesia