- Stamp Fairtex harus mengakui kemenangan Allycia Hellen Rodrigues dalam laga utama ONE: A New Breed yang digelar di Bangkok, Thailand.
- Hasil itu membuat Stamp Fairtex kehilangan sabuk Atomweight Muay Thai World Championship miliknya.
- Pada sisi lain, hasil ini sangat impresif bagi Allycia Hellen Rodriguez yang merupakan debutan dalam ajang ONE Championship.
SKOR.id - ONE Championship baru saja menuntaskan seluruh rangkaian pertandingan main card ONE: A New Breed yang digelar di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Jumat (28/8/2020).
Dalam kesempatan itu, ONE Championship menggelar tujuh duel beruntun dengan sajian utama perebutan sabuk Atomweight Muay Thai World Championship.
Laga utama tersebut mempertemukan Stamp Fairtex selaku juara bertahan dengan sang penantang yang merupakan jagoan muay thai asal Brasil, Allycia Hellen Rodrigues.
Setelah melakoni duel sengit selama lima ronde, Allycia Hellen Rodrigues akhirnya tampil sebagai pemenang dan berhak merebut sabuk Atomweight Muay Thai World Championship.
Laga utama antara Stamp Fairtex kontra Allycia Hellen Rodrigues sejatinya berlangsung cukup berimbang dengan aksi jual-beli pukulan dan tendangan sepanjang ronde.
Namun, Allycia Hellen Rodrigues yang merupakan debutan dalam ajang ONE Championship mampu membuat sang juara bertahan keteteran.
Stamp Fairtex yang biasanya tampil agresif dengan terus menekan sang lawan, kini dipaksa tampil sedikit berhati-hati dan justru cukup sering tertekan.
Bahkan, hidung perempuan asal Thailand itu sempat mengeluarkan darah seusai mendapat pukulan maupun hantaman sikut yang telak dari Rodrigues.
Stamp Fairtex juga tak tinggal diam. Beberapa pukulannya juga berhasil mendarat telak di wajah Rodrigues.
Duel sengit pun terus bergulir hingga ronde terakhir dan pemenang harus ditentukan oleh keputusan juri yang bertugas.
Pada akhirnya, juri memutuskan Allycia Hellen Rodrigues tampil sebagai pemenang dan berhak menjadi juara baru untuk kategori Atomweight Muay Thai World Championship.
Hasil ini terbilang impresif mengingat perempuan 22 tahun itu baru menjalani duel perdananya di ONE Championship.
Sebagai informasi Skorer, laga utama antara Stamp Fairtex kontra Allycia Hellen Rodrigues menjadi salah satu di antara dua duel ONE: A New Breed yang tuntas hingga ronde terakhir.
Laga lain yang digelar hingga ronde terakhir tuntas adalah duel Bantamweight Muay Thai Tournament Final antara Rodlek PK. Saenchai Muaythaigym kontra Kulabdam Sor. Jor. Piek Uthai
Selain itu, lima laga lainnya berakhir di tengah ronde entah dengan keputusan technical knock out (TKO), knock out (KO), atau salah satu petarung menyerah karena submission.
Berikut hasil lengkap pertandingan ONE: A New Breed
- Flyweight: Yodkaikaew Fairtex vs Alex Schild
- Flyweigt Muay Thai: Huang Ding vs Sok Thy
- Flyweight: Drex Zamboanga vs Detchadin Sornsirisuphathin
- Strawweight Muay Thai: Wondergirl Fairtex vs KC Carlos
- Atomweight: Denice Zamboanga vs Watsapinya Kaewkhong
- Bantamweight Muay Thai Tournament Final: Rodlek PK. Saenchai Muaythaigym vs Kulabdam Sor. Jor. Piek Uthai
- Atomweight Muay Thai World Championship: Stamp Fairtex vs Allycia Hellen Rodrigues
*Nama yang dicetak tebal tampil sebagai pemenang duel
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita ONE Championship lainnya:
Gandeng Kaskus, ONE Championship Makin Tancapkan Kuku di Indonesia
Petarung Cantik Allycia Hellen Rodrigues Siap Buat Kejutan Saat Debut di ONE Championship