- Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, yakin Manchester United akan kuasai transfer musim ini setelah pandemi Covid-19.
- Ole Gunnar Solskjaer bersama pihak klub juga telah berdiskusi mengenai rencananya musim depan.
- Bagi Ole Gunnar Solskjaer sangat penting jika dirinya dan klub selalu siap apabila keadaan kembali normal sewaktu-waktu.
SKOR.id - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, yakin Manchester United akan kuasai transfer musim ini setelah pandemi Covid-19.
Manchester United dikaitkan dengan beberapa pemain, seperti Harry Kane dan Jadon Sancho untuk transfer musim panas nanti.
Rumor ini muncul sejalan dengan rencana Manchester United untuk membangun kembali skuadnya di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer.
Baca Juga: Terungkap! 2 Alasan Steven Gerrard 2 Kali Tolak Lamaran Tottenham Hotspur
"Mengenai pasar transfer siapa yang mengetahui bagaimana pasar akan bereaksi terhadap ini? Siapa yang tahu klub mana yang akan menjual pemain? Mungkin itu situasi dimana kami dapat mengeksploitasi dan saya tahu bahwa Manchester United adalah salah satu yang terbesar dan kaya secara financial," kata Solskjaer.
Solskjaer bersama pihak klub juga telah berdiskusi mengenai rencananya musim depan. Mereka telah menghabiskan banyak waktu untuk mendiskuiskan kebutuhan pemain serta mengevaluasi tim secara keseluruhan melalui video konferensi.
"Itu merupakan keuntungan yang lebih, jika boleh dikatakan segala sesuatu menjadi diuntungkan dengan situasi seperti ini. Tapi kami sedang merencanakan dan mendiskusikan apa yang harus kami lakukan dan klub sudah melakukan dengan sangat baik sejauh ini," ucap Solskjaer.
Baca Juga: Toni Kroos Ungkap Isu Pemotongan Gaji di Real Madrid
Bagi Ole Gunnar Solskjaer sangat penting jika dirinya dan klub selalu siap apabila keadaan kembali normal sewaktu-waktu.
Untuk saat ini, kemungkinan Manchester United akan membeli pemain-pemain dengan harga yang relatif lebih rendah untuk mengatasi krisis keuangan karena pandemi Covid-19.