SKOR.id - Peserta cabang futsal putra pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Aceh dan Sumatera Utara 2024 lengkap sudah.
Terakhir, tim Nusa Tenggara Timur (NTT) memastikan diri lolos ke putaran final usai menjuarai grup Pra-PON mereka.
Pada laga pamungkas, Minggu (5/11/2023), pasukan NTT menang telak 11-6 atas sang tetangga, Nusa Tenggara Barat (NTB), di GOR Flobamora, Kupang.
Dengan demikian, tim futsal NTT lolos dengan poin sempurna, 6. Sebelumnya, mereka juga mampu mengalahkan Bali dengan skor 6-2.
Keberhasilan NTT terjadi sehari setelah tim futsal putra DKI Jakarta juga lolos ke putaran final PON XXI Aceh-Sumut 2024.
Pasukan ibu kota menyapu bersih semua laga di babak penyisihan, memenangi ketiganya.
Mereka mengawali kiprah dengan menaklukkan Kepulauan Riau 2-0, lalu mencukur Riau dengan skor 6-3, sebelum menyudahi perlawanan Jambi 4-2, Sabtu (4/11/2023) kemarin.
Tampil di hadapan para pendukung di GOR UNJ Rawamangun, semangat para pemain DKI Jakarta memang berlipat ganda.
NTT dan DKI Jakarta bergabung dengan delapan tim yang sudah memastikan lolos lebih dulu.
Mereka adalah Aceh dan Sumatera Utara, selaku tuan rumah, lalu Jawa Timur, Sulawesi Barat, Lampung, Banten, Kalimantan Timur, dan Sulawesi Selatan.
Menariknya, tak satu pun peraih medali futsal putra pada edisi sebelumnya lolos ke PON XXI Aceh-Sumut 2024.
Ya, Papua (emas), Jawa Barat (perak), dan NTB (perunggu), semua gugur di fase penyisihan.
Papua kalah bersaing dengan Sulawesi Barat, sementara Jawa Barat disingkirkan Banten.
Artinya, kita bakal melihat jawara baru pada tahun depan.