- Fernando Torres menjajaki karier sebagai pelatih setelah pensiun dari klub J.League, Sagan Tosu pada 2019.
- Ia kini menjadi asisten pelatih Atletico Madrid U-19.
- Torres membuat penggemarnya heboh dengan tampilan baru akhir-akhir ini.
SKOR.id - Lama tidak muncul, Fernando Torres kembali menghebohkan penggemarnya di seluruh dunia dengan penampilan baru pada Rabu (20/10/2021) waktu setempat.
Torres yang kini menjabat sebagai asisten pelatih Atletico Madrid U-19 tampil dengan tubuh mengagumkan pada laga Atletico Madrid U-19 melawan Liverpool U-19.
Ia berdiri di sisi lapangan dengan tubuh yang sangat atletis ketika berhasil membawa Los Rojiblancos muda menang 2-0 atas Liverpool.
Beberapa saat setelah Torres memutuskan gantung sepatu setelah satu tahun membela klub asal Jepang, Sagan Tosu, ia mulai menjajaki karier barunya sebagai pelatih.
Untuk mengobati kerinduan penggemar Liga Jepang, Skor.id ingin mengajak nostalgia gol pertama dan terakhir Torres bersama Sagan Tosu.
Torres sendiri memutuskan hijrah ke Jepang pada 2018 setelah mencatatkan sejumlah rekor bersama Chelsea, Atletico Madrid, dan AC Milan.
Ia diboyong Sagan Tosu gratis dengan gaji mencapai 4 juta euro per tahun berdasarkan kurs saat itu.
Gol pertama Torres untuk Sagan Tosu dicatatkan pada laga Piala Kaisar 22 Agustus 2018.
Ia mencetak gol terakhir pada kemenangan 3-0 Sagan Tosu atas Vissel Kobe yang dibela Andres Iniesta.
Sedangkan dua gol Sagan Tosu lainnya dicetak oleh Kazuki Anzai pada menit ke-50 dan gol bunuh diri Hirofumi Wanatabe.
Sementara gol terakhirnya dicetak saat Sagan Tosu menang 4-2 lawan Shimizu S-Pulse, 30 Juni 2019. Dua gol ini juga jadi dua gol terakhirnya sebelum pensiun.
Dua-duanya ia cetak lewat sundulan. Gol kedua atau yang terakhir ia cetak memanfaatkan umpan lambung Yuzo Kobayashi pada menit ke-20.
300 Laga Cristiano Ronaldo di Manchester United, Termasuk Jadi Pahlawan Kemenangan atas Atalanta https://t.co/PVelEQvjaN— SKOR.id (@skorindonesia) October 21, 2021
Berita J.League Lainnya:
Sejarah Pemain Indonesia yang Pernah Bermain di J.League, dari Ricky Yacobi sampai Irfan Bachdim