- Bek Persib Bandung asal Belanda, Nick Kuipers, menyebut laga lawan Tira Persikabo selalu spesial.
- Pasalnya, Nick Kuipers menjalani debut bersama Persib saat lawan Tira Persikabo pada 2019.
- Persiapan tiga pekan menuju lanjutan Liga 1 2020 dianggap cukup oleh Nick Kuipers, bek Persib.
SKOR.id - Bentrok dengan Tira Persikabo, punya tempat istimewa di hati bek tengah Persib Bandung asal Belanda, Nick Kuipers.
Baik dalam uji coba atau laga resmi kompetisi, agresivitasnya sangat tinggi. Seperti ada energi tambahan setiap kali bentrok dengan Tira.
Maklum, dia melakukan debut bersama Maung Bandung, julukan Persib, saat bentrok dengan Tira. Sebelumnya, uji coba pun dengan Tira.
"Saya tidak tahu kenapa begitu agresif lawan Tira. Yang saya tahu, setiap pertandingan ingin menang dan harus melakukan apapun untuk menang," kata Kuipers.
"Mereka juga sama (ingin menang), jadi terkadang harus terjadi suatu pertikaian di lapangan. Tapi itu bukan masalah, setelah laga semua kembali normal," katanya.
Karena itu, Kuipers tidak menyesali laga uji coba terakhir dengan Tira, Sabtu (5/9/2020) berakhir imbang 0-0. Masih ada kesempatan memperbaiki diri.
"Kami bermain 0-0 dalam laga uji coba. Pasti ada banyak yang harus dilakukan untuk diperbaiki," ungkap pemain berpaspor Belanda ini.
"Bagus untuk kami bisa bermain lagi setelah lima bulan. Kami masih punya waktu tiga pekan dan saya rasa itu cukup," Kuipers menambahkan.
Adapun hal inti dari laga uji coba bukan untuk mencari kemenangan, meski kemenangan adalah hal penting dalam pertandingan sepak bola.
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, ingin melihat dapur tim yang sesungguhnya, setelah tim berlatih empat pekan dan melihat kelebihan serta kekurangan tim.
"Pasti, dari uji coba ini tergambar secara jelas kondisi terakhir tim Persib," ucap pemain yang didaratkan dari ADDO Denhag, klub Belanda ini.
Setelah itu adalah pembuktian yang harus dihamparkan. Motivasinya harus tetap menyala dala semua laga, meski ada aturan degradasi dihilangkan.
"Situasi sekarang memang berbeda. Tapi itu tidak mengubah permainan. Kami harus tetap bermain dengan baik dan memenangi pertandingan," ucap Nick Kuipers.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Persib Lainnya:
Ada Briefing Sejam Sebelum Persib Berlatih Awal Pekan Ini
Wander Luiz Bicara Lawan Pertama Persib pada Lanjutan Liga 1 2020
Mantan Pemain Persib Jadi Saksi Rivalitas Chelsea vs Tottenham Hotspur