- Dalam sebuah podcast, EUphoria, yang dipandu oleh mantan pemain profesional dan analis Dota 2 yaitu Caedrel. Kapten OG Esports, Johan "n0tail" Sundstein, mengemukakan pendapatnya mengenai hubungan antara scrim dengan pertandingan sesungguhnya.
- N0tail menanggapi pertanyaan tersebut dengan mengungkapkan bahwa scrim bukanlah jaminan sebuah tim bisa selalu menang saat pertandingan sesungguhnya.
- Menurut n0tail, dalam pertandingan sesungguhnya tekanan yang didapatkan sangat berbeda dari saat scrim.
SKOR.id - Keberhasilan OG Esports menembus The International 10 ini melewati jalan yang tidak mudah.
OG Esports diharuskan melewati babak kualifikasi regional untuk bisa lolos ke TI10 yang bakal digelar di Bucharest, Rumania.
Dengan lolosnya OG Esports ke babak utama TI10 membuat kesempatan mereka juara tiga kali beruntun semakin besar.
Sebelumnya, OG Esports adalah juara pada edisi TI8 dan TI9 lalu.
Dalam sebuah podcast, EUphoria, yang dipandu oleh mantan pemain profesional dan analis Dota 2 yaitu Caedrel.
Kapten OG Esports, Johan "n0tail" Sundstein, mengemukakan pendapatnya mengenai hubungan antara scrim dengan pertandingan sesungguhnya.
Caedrel sempat bertanya kepada n0tail apakah kunci dari kemenangan OG Esports di TI9, padahal saat scrim atau uji tanding OG Esports selalu mengalami kekalahan.
N0tail menanggapi pertanyaan tersebut dengan mengungkapkan bahwa scrim bukanlah jaminan sebuah tim bisa selalu menang saat pertandingan sesungguhnya.
Menurut n0tail, dalam pertandingan sesungguhnya tekanan yang didapatkan sangat berbeda dari saat scrim.
Sehingga selain mekanik dan strategi, mental juga berperan penting saat berlaga di ajang sebesar The International.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Persis Solo Dipastikan Kunci Puncak Klasemen IFeL Liga 2 2021 https://t.co/RL6ohd8wyH— SKOR.id (@skorindonesia) July 17, 2021
Berita Dota 2 lainnya:
AS Monaco Gambit Umumkan Perubahan Roster Dota 2
Belum Dua Bulan Comeback, Sonneiko Kembali Hengkang dari Na'Vi