- Alumni Liga TopSkor, Muhammad Ferarri menjalani debut bersama timnas senior Indonesia di pertandingan internasional FIFA Matchday.
- Bek Persija Jakarta itu mengaku mimpinya menjadi kenyataan bisa membela timnas senior Indonesia.
- Muhammad Ferarri dipercaya menjadi pemain andalan di klubnya Persija Jakarta dan juga timnas Indonesia di dua usia yakni U-19 dan senior.
SKOR.id - Bek andalan Persija Jakarta, Muhammad Ferarri kini sedang berada di performa terbaiknya.
Hanya dalam kurun waktu dua tahun Muhammad Ferarri dipercaya menjadi pemain andalan di klubnya Persija Jakarta dan juga timnas Indonesia di dua usia yakni U-19 dan senior.
Terakhir, Alumni Liga TopSkor itu menjalani debut bersama timnas senior Indonesia di pertandingan internasional FIFA Matchday.
Momen itu terjadi di menit ke-73, Muhammad Ferarri masuk ke dalam lapangan.
Pemain kelahiran Jakarta, 21 Juni 2003 itu, mendapatkan jatah main menggantikan Saddil Ramdani.
Ia membawa kemenangan 2-1 yang diraih timnas Indonesia atas Curacao di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Selasa (27/9/2022) malam.
“Ini seperti mimpi yang jadi kenyataan, yaitu bisa membela negara bersama pemain-pemain hebat. Saya sangat bersyukur debut bisa ditonton keluarga,” kata Ferarri dikutip dari halaman resmi Persija.
“Meski begitu, saya merasa masih banyak kekurangan dari diri saya sendiri. Tapi, insyaallah kedepannya saya akan selalu siap dimainkan di posisi mana pun,” ucapnya.
Pemain yang sempat membela Jakarta Football Academy (JFA) di kompetisi Liga TopSkor itu pun menceritakan respon keluarganya usai melakukan debut bersama timnas senior Indonesia.
“Mamah tidak menyangka saya bisa mendapatkan kesempatan bermain untuk timnas senior. Mamah sangat mengetahui perjuangan saya bisa sampai saat ini tidak mudah,” ungkap Ferarri.
Laga debut Ferarri tak hanya menjadi hal spesial baginya, tapi juga sebuah kebanggaan bagi Persija.
Macan Kemayoran bersyukur pemain binaannya mampu berkontribusi untuk kesebelasan Indonesia.
Baca juga berita Liga TopSkor lainnya:
Timnas Indonesia Kalahkan Curacao Lagi, Dua Alumni Liga TopSkor Masuk Babak Kedua
Liga TopSkor Bandung Munculkan Penghargaan Kiper Terbaik