- Untuk menyongsong paruh kedua kompetisi MPL Indonesia Season 10 ini Bigetron Alpha menambah satu amunisi kembali.
- Amunisi tersebut bukan pemain, melainkan tambahan analis yang akan membantu pekerjaan dari Coach Vrendini.
- Mozia yang sebelumnya menjadi pelatih dari Bigetron Era kini akan menjabat sebagai analis dari Bigetron Alpha untuk lanjutan MPL ID Season 10.
SKOR.id - MPL Indonesia Season 10 telah menyelesaikan paruh musimnya dengan sukses.
Terdapat beberapa tim yang berhasil menempati papan atas seperti EVOS Legends, ONIC Esports, hingga Aura Fire.
Selain itu juga terdapat beberapa tim yang masih terjerembab di posisi bawah seperti Geek Fam ID, Rebellion Zion, dan Bigetron Alpha yang masih belum mampu menampilkan performa terbaiknya.
Terkhusus Bigetron Alpha, walaupun mereka mendatangkan dua orang asal Filipina yaitu Markyyyyy dan Coach Vrendini.
Nyatanya kehadiran dua orang tersebut masih belum mampu mendongkrak performa dari Bigetron Alpha.
Sehingga untuk menyongsong paruh kedua kompetisi MPL Indonesia Season 10 ini Bigetron Alpha menambah satu amunisi kembali.
Amunisi tersebut bukan pemain, melainkan tambahan analis yang akan membantu pekerjaan dari Coach Vrendini.
Dimana Mozia yang sebelumnya menjadi pelatih dari Bigetron Era kini akan menjabat sebagai analis dari Bigetron Alpha untuk lanjutan MPL ID Season 10.
Kedatangan Mozia ini tentunya diharapkan membantu Coach Vrendini dalam menganalisis setiap pertandingan yang akan dihadapi di MPL ID Season 10 ini.
Apalagi Mozia juga akan membantu untuk menerjemahkan keinginan pelatih asal Filipina tersebut agar strategi yang diterapkan bisa lebih maksimal.
Mozia joins MPL ID S10 as analyst of Bigetron Alpha! pic.twitter.com/xHeJQ32FTp— Bigetron Esports (@bigetronesports) September 8, 2022
Berita Mobile Legends lainnya:
Vaanstrong dan Douma Resmi Jadi Amunisi Baru EVOS Icon
Ini Hero Favorit EVOS Sutsujin Mobile Legends