- Moonton baru saja mengumumkan road map kompetisi tahun kalender 2023.
- Moonton juga telah menunjuk Filipina yang akan menjadi tuan rumah M5 World Championship.
- Hal ini tentunya akan menarik mengingat dalam tiga tahun terakhir tim asal Filipina selalu menguasai turnamen M Series.
SKOR.id - Rangkaian pertandingan M4 World Championship telah usai dengan keluarnya ECHO sebagai juara dunia.
M4 World Championship ini juga merupakan turnamen penutup untuk kalender kompetisi tahun 2022.
Pada Grand Final M4 World Championship ini Moonton sebagai penyelenggara kompetisi mengumumkan road map kompetisi untuk tahun 2023 mendatang.
Menariknya pada tahun 2023 ini akan banyak kehadiran turnamen-turnamen Mobile Legends yang tak kalah menariknya daripada tahun 2022.
Kemudian MPL musim ganjil akan mulai pada bulan Februari-Mei dan akan hadir pula turnamen SEA Games 2023 serta MSC 2023 yang menjadi turnamen yang mempunyai prestige tinggi.
Tak hanya itu, MPL musim genap akan mulai dipertandingkan pada bulan Agustus-Oktober 2023 untuk menentukan tim mana saja yang akan tampil pada M5 World Championship.
Serta Moonton akan menggelar M5 World Championship pada bulan Desember 2023 mendatang dengan menunjuk Filipina sebagai tuan rumahnya.
Hal ini tentunya akan menarik mengingat dalam tiga tahun terakhir tim asal Filipina selalu menguasai turnamen M Series.
Dimana Bren Esports menjadi kampiun pada saat M2 lalu, kemudian disusul Blacklist International yang menjadi juara saat M3, dan yang terbaru ECHO yang berhasil juara pada gelaran M4.
Dengan penunjukan Filipina sebagai tuan rumah ini tentunya gelaran M5 World Championship akan semakin meraih mengingat Filipina merupakan negara kiblat skena kompetitif Mobile Legends saat ini.
View this post on Instagram
Berita Mobile Legends lainnya:
RRQ Hoshi Segera Lakukan Evaluasi Usai Gagal Tembus Grand Final M4
Catatan Menarik Tim Asal Indonesia Selama M4 World Championship